Ahad 05 Nov 2023 06:00 WIB

Bendung Katulampa Bogor Siaga 3 pada Sabtu Malam

TMA di Bendung Katulampa mencapai angka 90 centimeter.

Rep: Shabrina Zakaria/ Red: Friska Yolandha
Kondisi Bendung Katulampa, Kota Bogor pada Kamis (2/11/2023) sore menyentuh angka 70 centimeter atau Siaga 4.
Foto: Dok Pelaksana Bendung Katulampa
Kondisi Bendung Katulampa, Kota Bogor pada Kamis (2/11/2023) sore menyentuh angka 70 centimeter atau Siaga 4.

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Tinggi Muka Air (TMA) Sungai Ciliwung di Bendung Katulampa, Kota Bogor kembali meningkat pada Sabtu (4/11/2023). Pada malam hari ini, TMA di Bendung Katulampa mencapai angka 90 centimeter atau Siaga 3.

Pelaksana Bendung Katulampa, Andi Sudirman, memantau air mulai naik dari 0 centimeter menjadi 10 centimeter sekitar pukul 18.00 WIB. Kemudian TMA kembali naik menjadi 20 centimeter pada pukul 19.00 WIB.

Baca Juga

“TMA menyentuh angka 90 centimeter mulai pukul 21.00 centimeter. Saat ini status Bendung Katulampa Siaga 3 dengan cuaca gerimis halus,” kata Andi dalam keterangannya, Sabtu (4/11/2023).

Sementara itu, sambung Andi, debit air Sungai Ciliwuung dialirkan ke Saluran Intake Kalibaru sebanyak sekitar 1.700 liter per detik. TMA Saluran Intake Kalibaru berada di angka 25 centimeter.

Sementara itu, Stasiun Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika Citeko, Kabupaten Bogor, memprakirakan cuaca di wilayah Bogor, Puncak, dan Cianjur akan mengalami hujan ringan dan berawan. Kawasan Puncak sendiri merupakan hulu dari Sungai Ciliwung. 

“Waspada potensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang yang dapat terjadi pada skala lokal antara menjelang siang hingga malam hari di sebagian wilayah Kabupaten Bogor dan Kabupaten Cianjur,” ujar keterangan Stasiun BMKG Citeko.

Sementara itu, suhu udara berada di angka 18 hingga 32 derajat celcius. Sedangkan kelembaban udara sekitar 60 hingga 95 persen. Secara umum angin bertiup dari Timur Laut - Tenggara dengan kecepatan 05 – 45 kilometer per jam.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement