Ahad 22 Oct 2023 19:45 WIB

BREAKING NEWS: Prabowo Umumkan Gibran Rakabuming Raka Cawapresnya

Pasangan Prabowo-Gibran akan mendaftar ke KPU pada 25 Oktober 2023.

Rep: Wahyu Suryana/ Red: Andri Saubani
Bakal calon Presiden Prabowo Subianto didampingi Ketum sejumlah partai Koalisi Indonesia Maju menyampaikan keterangan pers di kediaman Prabowo, Jalan Kertanegara, Jakarta, Ahad (22/10/2023). Dalam keterangannya Prabowo bersama partai Koalisi Indonesia Maju resmi mengusung Gibran Rakabuming Raka sebagai pendamping Prabowo sebagai cawapres dalam Pilpres 2024 mendatang dan akan segera mendaftar ke KPU pada Rabu (25/10).
Foto:

Nama Gibran sebelumnya diusulkan oleh Golkar menjadi cawapres Prabowo lewat Rapimnas yang digelar di Jakarta pada Sabtu (21/10/2023). Prabowo menilai keputusan Golkar mengusung dirinya dan Gibran adalah sebuah keputusan luar biasa. Sebab, Golkar sebelumnya mencalonkan ketua umumnya, Airlangga Hartarto, sebagai capres atau cawapres.

Dalam Rapimnas Partai Golkar, Airlangga Hartarto mengatakan, pihaknya menentukan cawapres dengan mengedepankan kepentingan lebih besar untuk bangsa dan negara, yakni menjaga stabilitas politik, pertumbuhan ekonomi, dan pemerataan pembangunan.

Semua itu dipertimbangkan ketika pimpinan DPP Partai Golkar rapat dengan semua ketua DPD pada Jumat malam. "Semuanya konsensus mengusulkan dan mendukung Mas Gibran Rakabuming Raka untuk dipasangkan dengan Pak Prabowo sebagai bakal calon wakil presiden RI," ujar Airlangga.

photo
Putusan MK Berubah Setelah Adik Ipar Jokowi Ikut Rapat - (infografis Republika)

Mention Yukk, Satu jenis kosmetik yang ada di Meja rias Kamu!

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement