Sabtu 21 Oct 2023 19:58 WIB

Gubernur Sumbar Ajak ASN Kumpulkan Infak Bantu Perjuangan Rakyat Palestina

Mahyeldi juga menyerukan guru-guru serta murid SMA untuk berdonasi untuk Palestina

Rep: Febrian Fachri/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi. Mahyeldi, menyerukan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemprov Sumbar untuk turut mengumpulkan infak yang ditujukan membantu perjuangan rakyat Palestina.
Foto: Dok Dinas Kominfotik Sumbar
Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi. Mahyeldi, menyerukan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemprov Sumbar untuk turut mengumpulkan infak yang ditujukan membantu perjuangan rakyat Palestina.

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG -- Gubernur Sumatra Barat, Mahyeldi, menyerukan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemprov Sumbar untuk turut mengumpulkan infak yang ditujukan membantu perjuangan rakyat Palestina.

Mahyeldi sampai mengeluarkan surat resmi mengimbau ASN berinfak untuk Palestina."Guna membantu saudara-saudara kita di Palestina, diminta kepada seluruh ASN di lingkungan Pemprov Sumbar untuk berinfak atau bersedekah sebagai ungkapan turut berduka terhadap saudara kita (di Palestina) tersebut," kata Mahyeldi, melalui salinan surat imbauan resmi yang diterima Republika, Sabtu (21/10/2023).

Selain kepada ASN, Mahyeldi juga menyerukan guru-guru serta murid di sekolah tingkat SMA/SMK/SLB se Sumbar untuk berdonasi buat Palestina."Untuk Dinas Pendidikan, penggalangan infaq dan sedekah juga diharapkan kepada seluruh guru dan siswa/siswi se Sumbar," ujar Mahyeldi.

Mahyeldi menyebut kondisi di Palestina khususnya di Jalur Gaza saat ini sangat memprihatinkan. Serangan bertubi-tubi dari zionis Israel membombardir Gaza telah menghancurkan banyak sendi-sendi kehidupan masyarakat Muslim di sana. Bahkan serangan dari Israel menurut dia telah menghancurkan pemukiman, fasilitas kesehatan, listrik, air dan banyak lagi infrastruktur lainnya.

Mahyeldi berharap bantuan yang digalang di Sumbar dapat sedikit mengobati luka mendalam rakyat Palestina. Selain itu kata dia juga sebagai bentuk dukungan moril kepada umat Muslim Palestina supaya tetap teguh berjihad mempertahankan negaranya. 

Pengggalangan infak yang dilakukan Pemprov bukan satu-satunya aksi solidaritas yang dilakukan masyarakat Sumbar. Pekan lalu, Ratusan orang di Kota Padang, Provinsi Sumatra Barat melaksanakan aksi damai membela perjuangan rakyat Palestina untuk merdeka dari penjajahan zionis Israel. Aksi ini digelar hari ini, Ahad (14/10/2023). Massa aksi mengatasnamakan sebagai Forum Masyarakat Minangkabau (FMM). Aksi dilaksanakan mulai pukul 09.30 WIB tadi dimulai dari Masjid Raya Sumatra Barat.

Massa aksi memulai arak-arakan menggunakan sepeda motor dan mobil. Dari kompleks Masjid Raya, massa bergerak menuju Gunung Pangilun, Lapai, Ulak Karang, Veteran sampai kawasan Pantai Padang.

Sepanjang pawai, massa meneriakkan Takbir Allahu Akbar.

Ketua Forum Masyarakat Minangkabau, Ibnu Aqil D. Ghani, mengatakan aksi bela Palestina tersebut diikuti warga dari berbagai daerah di Sumatera Barat. Tidak hanya dari Kota Padang.“Yang berkumpul disini dari berbagai daerah. Dari Bukittinggi, Solok dan lain sebagainya. Tujuan kita disini adalah bagaimana dunia mendorong Palestina dibebaskan dari cengkeraman orang-orang Yahudi, baik melalui doa dan upaya-upaya lain, sehingga pada ujungnya Palestina bisa menjadi negara sendiri,” kata Ibnu Aqil.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement