Kamis 19 Oct 2023 15:27 WIB

Pesan Sang Ibu kepada Mahfud MD: Tetaplah Lurus dan Jujur

Sang ibu berpesan kepada Mahfud MD agar tetap menjadi sosok yang lurus dan jujur.

Ganjar Pranowo dan Mahfud MD. Sang ibu berpesan kepada Mahfud MD agar tetap menjadi sosok yang lurus dan jujur.
Foto: AP Photo/Tatan Syuflana
Ganjar Pranowo dan Mahfud MD. Sang ibu berpesan kepada Mahfud MD agar tetap menjadi sosok yang lurus dan jujur.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ibunda bakal calon wakil presiden Mahfud MD, Siti Khadidjah, menitipkan pesan untuk putranya agar tetap menjadi sosok yang jujur dan berbakti kepada orang tua.

"Tetaplah seperti yang selama ini menjadi anakku. Anakku yang selalu lurus, jujur dan berbakti kepada orang tua. Itu pesannya," ujar Mahfud di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Jakarta, Kamis (19/10/2023).

Baca Juga

Tak hanya itu, sang ibu juga mendoakan agar pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD berhasil pada Pilpres 2024. "Beliau mendoakan saya terus mudah-mudahan berhasil," katanya.

Pasangan Ganjar-Mahfud resmi mendaftarkan diri ke KPU RI pada hari pertama tahapan pendaftaran bakal capres dan cawapres, Kamis siang.

Ganjar-Mahfud menjadi bakal pasangan bakal capres dan cawapres kedua yang mendaftar sebagai calon peserta Pemilu 2024 pada hari pertama pendaftaran. Pendaftaran bakal calon presiden dan wakil presiden dijadwalkan pada 19 hingga 25 Oktober 2023.

Berdasarkan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu (UU Pemilu) pasangan calon presiden dan wakil presiden diusulkan oleh partai politik atau gabungan partai politik peserta pemilu yang memenuhi persyaratan perolehan kursi paling sedikit 20 persen dari jumlah kursi DPR atau memperoleh 25 persen dari suara sah secara nasional pada pemilu anggota DPR sebelumnya.

Saat ini ada 575 kursi di parlemen sehingga pasangan calon presiden dan wakil presiden pada Pilpres 2024 harus memiliki dukungan minimal 115 kursi di DPR RI. Bisa juga pasangan calon diusung oleh parpol atau gabungan parpol peserta Pemilu 2019 dengan total perolehan suara sah minimal 34.992.703 suara.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement