Kamis 03 Aug 2023 06:58 WIB

Gelora akan Segera Deklarasikan Prabowo Sebagai Capres

Pengumuman resmi Gelora capreskan Prabowo segera digelar

Rep: Nawir Arsyad Akbar / Red: Nashih Nashrullah
Ilustrasi Partai Gelora. Pengumuman resmi Gelora capreskan Prabowo segera digelar
Foto: Republika/Mardiah
Ilustrasi Partai Gelora. Pengumuman resmi Gelora capreskan Prabowo segera digelar

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA –  Sekretaris Jenderal Partai Gelombang Rakyat (Gelora), Mahfuz Sidik mengatakan bahwa pihaknya akan mendeklarasikan Prabowo Subianto sebagai bakal calon presiden (capres). Namun, ia belum menyampaikan waktu pendeklarasian terhadap Ketua Umum Partai Gerindra itu.

"Bahwa Insya Allah sebentar lagi Partai Gelora akan mendeklarasikan dukungan capresnya ke Pak Prabowo Subianto. Jadi saya kira kita hanya memilih satu dari tiga, tetapi tiga-tiganya ini (bakal capres) adalah semua kawan baik," ujar Mahfuz dalam diskusi daring, Rabu (2/8/2023).

Baca Juga

Ia tak menyampaikan alasan lebih lanjut terkait alasan Partai Gelora mendukung Prabowo. Sebab, hal tersebut pasti akan disampaikan oleh Ketua Umum Partai Gelora, Anis Matta dalam pendeklarasiannya nanti.

Namun, ia berharap polarisasi masyarakat tak kembali terjadi pada pemilihan presiden (Pilpres) 2024. Hal tersebut mengingat saat ini setidaknya sudah ada tiga bakal capres yang telah mengantongi dukungan dan memenuhi presidential threshold sebesar 20 persen.

"Kalau kita lihat terdistribusi merata setidaknya ketiga formasi pasangan capres yang masih belum jelas cawapresnya siapa. Walaupun tentu saja formasi ini belum tuntas karena segala sesuatu bisa terjadi dan kejutan-kejutan bisa muncul di last minute nanti," ujar Mahfuz.

"Tentu saja dengan situasi sekarang ada satu benih harapan ya bahwa ketika partai-partai Islam mulai terdistribusi di tiga pasangan calon ini, ya mudah-mudahan pembelahan politik yang terjadi di 2019 ini tidak terjadi," sambung mantan ketua Komisi I DPR itu.

Sebelumnya, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Habiburokhman mengatakan bahwa kekuatan koalisi pengusung Prabowo akan bertambah. Klaimnya, mayoritas dari 38 DPD Partai Golkar mendukung Menteri Pertahanan (Menhan) itu sebagai bakal capres.

Namun, ia tak menyebut secara gamblang soal dukungan dari Partai Golkar. Habiburokhman hanya menyampaikan, dukungan hadir dari partai politik yang kemarin baru melakukan pertemuan di Bali.

Baca juga: Sosok Perempuan Hebat di Balik Tumbangnya Tiran dan Singgasana Firaun

 

"Minta didoakan ya, kemarin ada partai yang lagi melakukan pertemuan di Bali ya infonya sebagian besar, sebagian besar atau semua pengurus tingkat provinsinya menyampaikan dukungannya ke Pak Prabowo," ujar Habiburokhman di Gedung Nusantara III, Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (1/8/2023).

Di samping itu, ia menyebut adanya partai di luar parlemen yang akan mendeklarasikan dukungan terhadap Prabowo. Namun, ia masih enggan mengungkapkan dan meminta semua pihak menunggu pengumuman resminya.

"Sehingga kita berikhtiar dan berharap koalisi ini akan semakin besar dan semakin kita mudah untuk menjalankan agenda-agenda perjuangan, melanjutkan keberhasilannya Pak Jokowi ini," ujar Habiburokhman.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement