Senin 24 Jul 2023 12:40 WIB

Komunitas Ojol Ganjar Dirikan Posko Pemenangan dan Bedah Basecamp di Serang

Renovasi ini diharapkan bisa menunjang aktivitas para ojol.

Komunitas ojek online (Kajol) Indonesia membedah basecamp para ojol yang ada di Serang, Banten.
Foto: Dok. KOI
Komunitas ojek online (Kajol) Indonesia membedah basecamp para ojol yang ada di Serang, Banten.

REPUBLIKA.CO.ID, SERANG -- Komunitas ojek online (Kajol) Indonesia membedah basecamp para ojol yang ada di Serang, Banten. Basecamp ini sekaligus dijadikan posko pemenangan yang berlokasi di Jalan Kiajurum No. 64, Kel/Kec. Cipocok Jaya, Kota Serang, Provinsi Banten. 

Juru bicara Kajol Indonesia Risnandar menyatakan, posko pemenangan untuk Ganjar ini dibangun dengan hasil renovasi bersama sehingga melengkapi fasilitas basecamp untuk mendukung aktivitas para ojol. 

Baca Juga

"Kami membawa program bedah basecamp dan juga shelter pemenangan Pak Ganjar di Serang. Jadi kita dan teman-teman merenovasi basecamp ini yang menjadi tempat berkumpulnya ojol di Serang," kata Risnandar, seperti dilansir pada Senin (24/7/2023). 

Risnandar menuturkan dengan berdirinya posko pemenangan dan basecamp ini, diharapkan akan menjadi tempat berkumpul hingga beristirahat bagi seluruh ojol di Serang, dan sekaligus menjadi rumah aspirasi bagi mereka yang ingin menyampaikan dukungan. 

"Mudah-mudahan teman-teman ojol di kota Serang ini bisa berkumpul di shelter ini, sebagai tempat berkumpul mencari rezeki," ucap Risnandar. 

Salah satu mitra ojol, Didi Zulhardi mengungkapkan rasa syukurnya atas kehadiran posko pemenangan dan basecamp yang telah direnovasi tersebut. Ia berterima kasih kepada Kajol Indonesia atas upayanya yang telah memberikan manfaat bagi ojol, khususnya di Serang.

"Alhamdulillah, saya berterima kasih sekali dengan adanya posko ini sekaligus bedah basecamp ojol di Kota Serang. Semoga menjadi tempat berkumpulnya aspirasi dan dukungan kita," ujar Didi. 

Terkait jelang Pilpres, hasil survei lembaga Indikator Politik Indonesia (IPI) pada Ahad (23/7/2023), menunjukkan elektabilitas Ganjar Pranowo masih dalam posisi papan atas dengan 35,7 persen untuk simulasi tiga capres. 

Survei ini digelar pada 20-24 Juni 2023 terhadap 1.220 responden. Responden diwawancarai lewat tatap muka oleh pewawancara yang telah dilatih.

Pemilihan sampel dilakukan dengan metode multistage random sampling. Adapun margin of error survei +/- 2,9% dengan tingkat kepercayaan. 

Adapun Menteri BUMN Erick Thohir memberikan daya ungkit yang signifikan bagi siapapun calon presiden (Capres) yang memilihnya sebagai pasangan Calon Wakil Presiden (cawapres) saat maju dalam Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024. 

Capres manapun yang memilih Erick Thohir sebagai Cawapres akan mendapatkan berkah, karena Erick dapat mendongkrak selisih perolehan suaranya, setidaknya 4 persen di atas Capres yang tidak memilihnya sebagai pasangan.

"Hasil survei tersebut mengungkapkan bahwa dalam simulasi 3 pasangan Capres dan Cawapres, dimana Ganjar Pranowo dipasangkan dengan Erick Thohir, mendulang dukungan 37,7 persen. Mereka unggul dibandingkan pasangan Prabowo Subianto dengan Airlangga Hartarto sebanyak 33,2 persen atau selisih 400 basis poin," kata Peneliti Utama Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi, demikian dilansir dari Antara.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement