Jumat 21 Jul 2023 15:54 WIB

Pahala Dahsyat Jaga Pos Kamling

Jaga pos kamling merupakan aktivitas yang seru.

Ilustrasi Pos Kamling
Foto: Dokpri
Ilustrasi Pos Kamling

Oleh : Abu Hasan Mubarok; Ketua Umum MUI PPU Kaltim

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Setiap warga negara harus memiliki dan menjadi anggota di suatu rukun tetangga tertentu. Rukun tetangga (disebut dengan RT) bukan merupakan pembagian administrasi pemerintahan, oleh karenanya pembentukannya dilakukan melalui musyawarah warga setempat. Meskipun demikian keberadaan RT merupakan binaan dari pemerintah untuk membantu kelancaran tugas pemerintah.

Salah satu kegiatan yang dilakukan dan dikoordinasikan oleh warga melalui RT adalah pos kamling. Pos kamling sebetulnya adalah singkatan dari pos keamanan keliling. Pos kamling sering juga disebut dengan pos ronda. Kegiatan ini dilakukan oleh warga di lingkungan RT tertentu dan dilakukan secara bergiliran dan terjadwal. Kegiatan utamanya adalah menjaga keamanan lingkungan yang dilakukan pada waktu malam hari.

Baca Juga

Menurut Widiyanti dan Imtihnah (Pemanfaatan masjid dan pos kamling sebagai Pos Pendidikan 2021) mengatakan bahwa pos keamanan merupakan salah satu fasilitas yang terdapat dalam lingkungan masyarakat dan bertujuan untuk menjaga keamanan lingkungan sekitar. Keamanan lingkungan akan terwujud apabila kesadaran warga di lingkungan RT tersebut aktif melaksanakan jaga pos ronda.

Lantas, bukankah kegiatan jaga pos ronda itu dilakukan di malam hari? Sementara waktu malam hari adalah waktu istirahat dan dalam dimensi spiritual, malah bisa menjadi momentum mendekatkan diri dengan Allah SWT?

Tulisan pendek ini akan mengulas bagaimana jaga malam atau ronda malam termasuk bagian dari pekerjaan yang memiliki tingkat pahala sangat dahsyat. Dan, bagaimana agar aktifitas jaga malam/ronda kita selain menjalankan kewajiban sebagai warga juga mendapatkan pahala yang dahsyat.

Suatu ketika, Utsman bin Affan Ra berkhutbah dihadapan para sahabat dan masyarakat. Lalu beliau menyampaikan salah satu hadits yang beliau dengan dari Rasulullah Saw. Nabi Muhammad Saw bersabda;

حرس ليلة فى سبيل الله تعالى أفضل من ألف ليلة يقام ليلها ويصام نهارها

Artinya: jaga malam dinjalan Allah lebih baik dari seribu malam dengan qiyam lalndan seribu siang dengan puasanya. HR. Tabrani dan Hakim

Dari hadits ini,maka tampak jelas bahwa kegiatan malam itu mengungguli kegiatan qiyam lail dan berpuasa sepanjang hari. Meskipun dua kegiatan itu dilakukan setiap hari. Namun ada syarat yang harus dipenuhi, yaitu memastikan bahwa kegiatan jaga malam/ronda malam dilakukan atas dasar (jihad) di jalan Allah. Bagaimana caranya? Pasang niat dengan benar, bahwa jaga mlmyang dilakukan didasarkan pada keinginan untuk taat kepada Allah dengan menjaga kemanan lingkungan dari bahaya, pencurian, dan lain sebagainya.

Abdullah bin Zubair Ra sebelum menyampaikan riwayat ini, beliau mengkisahkan bahwa amalan ini belum pernah disampaikan oleh Utsman bin Affan RA sebelumnya. Hawatir menjadi pribadi yang pelit, maka beliau Utsman Bin Affan RA akhirnya berbagi tentang amalan yang dahsyat ini.

Hadits ini dinilai sahih oleh Imam Hakim dan dibenarkan oleh Imam Adz Dzahabi. Hadits ini juga ditakhrij oleh Ishaq bin Rahawaih dalam "musnad", Al Bazaar, Hakim, at Thabrani dan juga Al Baihaqi dalam syu'b Al iman dari jalur Kahmas bin Al Hasan dari Mus'ab bin Tsabit dari Abdullah bin Zubair dari Utsmanbin Affan RA. Meskipun demikian, Ahmad bin Main dan Ahmad bin Hambal menilai hadits ini lemah, dikarenakan Mus'ab bin Zubair yang Mursal.

Terlepas dari penilaian para ulama dan pakar hadits tersebut. Kegiatan jaga malam memiliki banyak manfaat, selama dilakukan dengan penuh tanggung jawab, dan agar bernilai ibadah dahsyat, maka harus melibatkan Allah SWT dalam setiap niat dan aktifitas

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement