Senin 26 Jun 2023 18:15 WIB

Ganjar Blusukan ke Jatipadang, Jaksel, Warga Curhat Masalah Banjir

Warga Jatipadang senang dikunjungi bacapres Ganjar yang mengunjungi gang sempit.

Rep: Mgrol149/ Red: Erik Purnama Putra
Spanduk sambutan untuk bacapres Ganjar Pranowo terpasang di RT 05, RW 05, Kelurahan Jatipadang, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
Foto: Republika.co.id/Mgrol149
Spanduk sambutan untuk bacapres Ganjar Pranowo terpasang di RT 05, RW 05, Kelurahan Jatipadang, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bakal calon presiden (bacapres) PDIP, Ganjar Pranowo yang melakukan blusukan ke RT 05, RW 05, Kelurahan Jatipadang, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan pada Ahad (25/6/2023). Gubernur Jawa Tengah (Jateng) tersebut bersama Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasonna Hamonangan Laoly selaku kader PDIP menyusuri gang sempit di Jatipadang dan berdialog dengan warga.

Dalam aksi blusukannya tersebut, Ganjar disambut spanduk yang dipasang tim suksesnya. Dia pun mendapatkan respons positif dari warga sekitar, karena mau mengunjungi wilayah padat penduduk tersebut.

Salah seorang warga Jatipadang, Erna mengatakan, kunjungan Ganjar disambut antusias para tetangganya. Dia bersyukur, ada tokoh yang mau datang mengunjungi warga di gang-gang sempit Jakarta.

"Karena dia calon presiden ya, jadi suatu kebanggan bagi kita buat warga Jatipadang dia mau blusukan ke gang-gang sempit. Saya aja sampe dua kali salaman," ujar Erna saat ditemui Republika.co.id di Jatipadang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan pada Senin (26/6/2023).

Dalam aksi blusukannya tersebut, Ganjar memperhatikan keadaan di lingkungan padat penduduk tersebut. Pantauan di lokasi, kawasan Jatipadang itu memang dihuni perumahan berdempetan. Jalanan pun hanya bisa dilalui satu motor atau gang senggol. Meski begitu, warga merasa nyaman saja tinggal di kawasan tersebut.

Menurut Erna, Ganjar saat kunjungan juga melakukan aksi cepat tanggap. Dia menyebut, Ganjar membantu dengan membawa tiga lansia yang membutuhkan perawatan untuk ditangani ke Rumah Sakit Pasar Minggu.

"Kemarin saat blusukan, tim sukses juga membawa tiga orang lansia yang sedang sakit ke rumah sakit terdekat, memang yang sakit di sini banyak tapi karena waktu Pak Ganjar yang singkat dan terbatas jadi yang dibawa hanya tiga orang saja," ucap Erna selaku warga Jatipadang, Pasar Minggu.

Seingat Erna, saat kunjungan, banyak warga berkerumun, termasuk anak-anak dan remaja, bahkan lansia. Mereka penasaran dengan sosok Ganjar. Sehingga warga yang bertemu langsung berjabat tangan dan meminta foto bersama Ganjar.

Warga lainnya, Nunung mengatakan, warga mengeluhkan persoalan banjir kepada Ganjar. Hal itu lantaran kawasan tersebut menjadi salah satu aliran anak sungai. "Kemarin si kata tim suksesnya kalo mau curhat-curhat aja, nah kalo dari wilayah kita mah ya, karena wilayah kita sering banjir, jadi yang ditanyakan tentang solusinya gimana," ujar Nunung.

Menurut dia, Ganjar dengan ramahnya mendengarkan keluh kesah yang dilontarkan warga. Sesekali Ganjar memberi jawaban atas keluh kesah warga yang rutin langganan banjir. "Kemarin si Pak Ganjar mendengarkan curhatan kita, tapi kalo untuk solusi nanti akan ditanyakan kepada Pj Gubernur Jakarta," ujar Nunung.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement