Senin 22 May 2023 17:20 WIB

Mundur dari Pegawai Honorer, Perempuan Ini Justru Sukses Berbisnis Online

Dalam berbisnis, penting untuk bisa mengelola keuangan dengan baik dan benar.

Rep: Desy Susilawati/ Red: Natalia Endah Hapsari
Dewi Wulan Sari (28 tahun), Founder Dneeds.beauty, berhasil menjadi seorang wirausaha dalam bisnis slimming and skincare di usianya yang masih terbilang muda.
Foto: dok pribadi
Dewi Wulan Sari (28 tahun), Founder Dneeds.beauty, berhasil menjadi seorang wirausaha dalam bisnis slimming and skincare di usianya yang masih terbilang muda.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA---Dewi Wulan Sari (28 tahun), Founder Dneeds.beauty, berhasil menjadi seorang wirausaha dalam bisnis slimming and skincare di usianya yang masih terbilang muda. Perempuan kelahiran Jakarta yang akrab disapa Dewi ini bercerita bahwa pada awal ia memulai usaha, orang tuanya sempat menentang keputusannya untuk menjadi pengusaha.

Sebelum Dewi mendirikan Dneeds.beauty yang merupakan bisnis di bidang slimming and skincare, dia merintis bisnis pertamanya di bidang kuliner. Akan tetapi, Dewi mengalami kesulitan dan usahanya tersebut tidak berjalan lancar. Orang tuanya khawatir bisnisnya akan gagal dan menganjurkan agar Dewi menjadi pegawai honorer di Pemda.

Baca Juga

Meskipun sempat bersitegang dengan orang tuanya karena berbeda pilihan, Dewi pun memutuskan untuk mengalah dan mengikuti keinginan orang tuanya.

“Saya paham setiap orang tua pasti ingin yang terbaik untuk anaknya. Tapi daripada harus bersiteru setiap saat, akhirnya saya putuskan untuk mengalah dan memulai karier di Pemda agar mengurangi beban pikiran mereka,” ujar Dewi dalam siaran pers, Senin (22/5/2023).

Namun Dewi tidak menyerah begitu saja, dia tetap berusaha dan berjuang untuk meyakinkan orang tuanya bahwa ia bisa sukses membangun bisnis. Salah satu yang membuat Dewi semakin yakin dengan pilihannya adalah ketika ia memutuskan untuk memulai bisnis online di sela-sela kesibukannya bekerja di Pemda.

"Setelah saya memulai bekerja di Pemda, saya pun mulai berpikir untuk mengatur strategi. Bagaimana caranya supaya saya bisa fokus membangun usaha, tetapi tetap bisa sambil bekerja di Pemda tanpa mengganggu tugas utamaku,” ujarnya.

Setelah melewati berbagai macam rintangan, Dewi akhirnya berhasil membuktikan kesuksesannya dalam menjalankan bisnis online dan merintis usaha sambil bekerja di Pemda selama setahun lebih.

Saat itu, orang tuanya tidak tahu bahwa Dewi sedang menjalani bisnis online. Namun dari penghasilan bisnisnya tersebut, dia berhasil membeli beberapa aset properti, serta membeli sebuah mobil untuk diberikan khusus kepada orang tuanya.

Inilah saat di mana Dewi mulai mencoba untuk berbicara dari hati ke hati, bahwa ia sebenarnya sudah mulai menjalani bisnis online sejak awal bekerja di pemerintahan daerah dan ingin fokus untuk mengembangkan bisnisnya. Ketika orang tua Dewi sudah melihat kenyataan bahwa bisnisnya berhasil, mereka pun mengizinkan ia mengundurkan diri dari Pemda demi bisa fokus mengembangkan bisnis sampai sekarang.

Bisnis Dewi, Dneeds.beauty, kini semakin berkembang dan menjadi pilihan bagi banyak konsumen. Dia tetap senantiasa berusaha untuk memberikan yang terbaik bagi konsumen dengan ketekunan dan keuletan yang dimilikinya. Tidak hanya sukses dalam bisnis, Dewi juga memberikan tips mengelola keuangan bagi generasi muda.

Ia menekankan pentingnya untuk memisahkan penghasilan dan tidak menggunakan uang untuk membeli kebutuhan yang tidak penting. Menurut Dewi, investasi di berbagai instrumen seperti reksadana, logam mulia, dan deposito juga sangat penting dilakukan sejak dini.

"Penting banget untuk bisa mengelola keuangan dengan baik dan benar. Kita pun bisa lebih mengontrol mana kebutuhan yang memang penting dan harus dibeli dibanding kebutuhan yang hanya keinginan sesaat saja," ujar Dewi.

Didikan yang diterima dari orang tuanya juga sangat berperan penting dalam kesuksesan Dewi. Perjuangan Dewi Wulan Sari telah menjadi bukti bahwa ketegasan dan tekad yang kuat dapat mengubah batasan-batasan yang ada.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement