Rabu 26 Apr 2023 17:18 WIB

Pimpin Apel Usai Lebaran, Bupati Lutim Ingatkan ASN Jangan Flexing

Pemerintah lagi mendapat sorotan apalagi kalau flexing, barang palsu saja jadi soal.

Bupati Luwu Timur Budiman (kiri). Bupati Luwu Timur Budiman mengingatkan ASN untuk tidak memamerkan kekayaan (flexing). Hal itu ia sampaikan pada saat memimpin apel pagi pasca-libur Hari Raya Idul Fitri 1444 H bertempat di Halaman Kantor Bupati Lutim, Sulsel, Rabu (26/4/2023).
Foto: istimewa
Bupati Luwu Timur Budiman (kiri). Bupati Luwu Timur Budiman mengingatkan ASN untuk tidak memamerkan kekayaan (flexing). Hal itu ia sampaikan pada saat memimpin apel pagi pasca-libur Hari Raya Idul Fitri 1444 H bertempat di Halaman Kantor Bupati Lutim, Sulsel, Rabu (26/4/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- Bupati Luwu Timur Budiman mengingatkan ASN untuk tidak memamerkan kekayaan (flexing). Hal itu ia sampaikan pada saat memimpin apel pagi pasca-libur Hari Raya Idul Fitri 1444 H bertempat di Halaman Kantor Bupati Lutim, Sulsel, Rabu (26/4/2023).

Ia berharap semua ASN masuk kantor seperti biasa, dan berharap jangan ada yang berkeliaran ke pasar. "Saat ini pemerintah lagi mendapat sorotan apalagi kalau melakukan flexing. Karena barang palsu saja kita pake menjadi soal apalagi memang asli," kata dia.

Baca Juga

"Selain saya menasehati kita semua, saya juga menasehati diri saya sendiri, jadi saya berharap kita lakukan perilaku sederhana dan tidak berlebihan dalam segala hal," ujarnya di hadapan para kepala OPD, serta seluruh jajaran Pemkab Lutim.

Budiman dalam kesempatan itu juga mengucap syukur bisa hadir kembali. Kalau ada yang tidak hadir, para kepala OPD bisa mengecek stafnya yang tidak hadir.

Budiman juga berpesan agar Gerakan Berbagi tetap konsisten, karena berbagi mengundang keberkahan Allah SWT. Paling tidak, mereka yang senang berbagi diberi kebahagiaan dan ketenangan dan Allah SWT masukkan rasa kaya dalam hati dan mencampakkan kemiskinan dalam hati.

"Kalau kita berbagi, Allah titipkan rasa kaya meskipun isi dompet kita kosong tapi kita selalu merasa cukup. Dan kalau ada orang biar banyak uangnya kalau selalu merasa tidak cukup pasti suka minta-minta, ketemu orang bilang "ada THR kah?" jangan begitu, mari tahan mulut kita untuk tidak berkata begitu, apalagi kalau banyak tunjangannya," pesan Budiman.

Selanjutnya, orang nomor satu di Bumi Batara Guru ini juga menyampaikan bahwa, apa yang telah diraih di dua tahun kepemimpinannya menjadi Bupati ialah hasil bersama-sama. Ia mengakui capaian kabupaten bukan hanya prestasinya, tapi satu kesatuan pemerintahan.

 

sumber : ANTARA
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement