Ahad 19 Mar 2023 21:57 WIB

Warga Medan Padati Pemakaman Umum Jelang Ramadhan

Ziarah kubur menjadi tradisi yang dilakukan sebagian masyarakat jelang Ramadhan.

Warga berziarah di TPU Menteng Pulo, Jakarta Selatan, Ahad (19/3/2023). (Ilustrasi)
Foto: Republika/Thoudy Badai
Warga berziarah di TPU Menteng Pulo, Jakarta Selatan, Ahad (19/3/2023). (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN--Warga Kota Medan mulai memadati tempat pemakaman umun (TPU) untuk berziarah menjelang bulan suci puasa Ramadhan. Di TPU Jalan Halat, Kota Medan, para penziarah dari berbagai daerah berbondong-bondong untuk berziarah ke pemakaman keluarga maupun kerabat masing masing.

Linda, warga Jalan Mandala, Kota Medan, mengatakan ziarah merupakan sebuah tradisi yang dilakukan umat Muslim untuk mengirimkan doa untuk keluarga dan kerabat yang sudah meninggal. "Ziarah adalah salah satu tradisi kita, apa lagi sebelum puasa kita harus ziarah dulu, kita kirim doa doa untuk keluarga yang sudah meninggal," ujarnya, Ahad (19/3/2023).

Baca Juga

Selanjutnya, ia menjelaskan tradisi berziarah sudah dilakukan sejak turun tenurun. Menurutnya, berziarah adalah salah satu kegiatan rutin yang dilakukan dalam menyambut bulan Ramadhan.

"Sudah dari kakek nenek kami la berziarah ini, waktu saya kecil sering diajak kemari, apa lagi pas mau puasa, ini wajib kami lakukan," katanya.

Momen tradisi ziarah ini juga dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar TPU, banyak pedagang bunga, penjual makanan dan minuman dadakan yang meraup keuntungan dari momen ziarah tersebut.

"Jelang puasa, kami jualan bunga, lumayan juga untungnya. Aku jual bunga, adik aku jualan mie pecel dan es. Bawa berkah juga di hari-hari ziarah ini," kata Yuna seorang pedagang bunga TPU Jalan Halat.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement