Sabtu 31 Dec 2022 16:16 WIB

13 Jadwal Penerbangan di Bandara Ahmad Yani Sempat Tertunda Akibat Cuaca Buruk

Operasional Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang saat ini normal.

Rep: Bowo Pribadi/ Red: Ani Nursalikah
Aktivitas calon penumpang transportasi di Terminal Penumpang Bandara Internasional Jenderalo Ahmad Yani Semarang, Jawa Tengah. 13 Jadwal Penerbangan di Bandara Ahmad Yani Sempat Tertunda Akibat Cuaca Buruk
Foto: dok. istimewa
Aktivitas calon penumpang transportasi di Terminal Penumpang Bandara Internasional Jenderalo Ahmad Yani Semarang, Jawa Tengah. 13 Jadwal Penerbangan di Bandara Ahmad Yani Sempat Tertunda Akibat Cuaca Buruk

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG -- Curah hujan yang tinggi serta cuaca ekstrem yang terjadi di Kota Semarang, Jawa Tengah mengakibatkan jadwal penerbangan baik kedatangan maupun keberangkatan di Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang harus tertunda.

Otoritas bandar setempat mencatat, sejak Sabtu (31/12/2022) pagi hingga pukul 12.00 WIB, mencatat ada 13 jadwal penerbangan pesawat mengalami penundaan akibat cuaca kurang bersahabat.

Baca Juga

Kendati begitu, operasional Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang saat ini kembali berjalan normal. “Ini ditandai oleh keberangkatan pesawat Wings Air IW 3806 tujuan Semarang-Pangkalan Bun pada pukul 12.20 WIB dan kedatangan pesawat Lion Air JT 506 tujuan Jakarta-Semarang,” ujar General Manager PT Angkasa Pura I Kantor Cabang Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang, Hardi Ariyanto.

Manajemen bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani saat ini memastikan seluruh pendukung penerbangan sudah cukup aman untuk operasional penerbangan. Sampai dengan pukul 12.00 WIB, total ada 13 penerbangan yang terdampak, baik untuk  kedatangan maupun keberangkatan dengan rute penerbangan dari dan ke Jakarta, Balikpapan, Ketapang, dan Banjarmasin.

Selain keterlambatan maupun keberangkatan pesawat juga ada satu jadwal penerbangan dari Banjarmasin yang harus dialihkan ke Surabaya. Ia menambahkan, saat ini, kondisi di area terminal penumpang di Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang terpantau lancar dan tidak terjadi penumpukan penumpang.

Manajemen PT Angkasa Pura I beserta seluruh stakeholders terkait melakukan koordinasi dan kolaborasi sehingga operasional bandara tetap berjalan dengan baik meskipun dengan kondisi cuaca ekstrem. Sedangkan kondisi runway (landasan pacu) juga siap beroperasi dengan pemantauan oleh petugas. Sehingga apabila terjadi kondisi yang mengganggu operasional penerbangan dapat segera dilakukan penanganan lebih lanjut.

Selain memberikan dampak operasional di bandara, cuaca ekstrem juga menyebabkan adanya genangan air di ruas jalan menuju bandara. Sehingga para pengguna jasa bandara tertahan di luar bandara.

Guna memudahkan akses bagi para pengguna jasa dari dan menuju bandara, manajemen PT Angkasa Pura I telah menyediakan kendaraan penjemputan bagi para penumpang yang tertahan di luar bandara.

“Sebagai upaya membantu akses para penumpang menuju bandara, manajemen PT Angkasa Pura I, Lanumad Ahmad Yani Semarang dan Satuan Korps Brimob Polda Jawa Tengah menyediakan kendaraan penjemputan bagi penumpang yang tertahan di luar bandara.

“Kami berharap, cuaca segera membaik sehingga kegiatan operasional bandara dapat berjalan lancar, aman dan tetap nyaman,” katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement