Selasa 20 Dec 2022 07:47 WIB

Universitas BSI Kampus Solo Adakan Seminar Akselerasi Transformasi Digital

Mahasiswa universitas BSI harus harus mau mempelajari teknologi yang sedang tren

Dukung ekonomi kreatif, Program studi (prodi) Sistem Informasi Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Solo mengadakan seminar ‘Akselerasi Transformasi Digital’ yang diadakan di Universitas BSI kampus Solo secara hybrid, Kamis (8/12/2022).
Foto: a
Dukung ekonomi kreatif, Program studi (prodi) Sistem Informasi Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Solo mengadakan seminar ‘Akselerasi Transformasi Digital’ yang diadakan di Universitas BSI kampus Solo secara hybrid, Kamis (8/12/2022).

REPUBLIKA.CO.ID,SOLO--Dukung ekonomi kreatif, Program studi (prodi) Sistem Informasi Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Solo mengadakan seminar ‘Akselerasi Transformasi Digital’ yang diadakan di Universitas BSI kampus Solo secara hybrid, Kamis (8/12/2022).

Seminar yang dipandu langsung oleh Tika Adilah ini menghadirkan pembicara Sari Nur Sabari selaku Kepala Departemen IT Quality Assurance, Divisi Pengembangan Aplikasi TI, Kantor Pusat PT Pegadaian.

Baca Juga

Menurut Sari, mahasiswa Universitas BSI sebagai Kampus Digital Kreatif harus mau mempelajari teknologi yang sedang tren saat ini seperti Artificial Technology, Internet of Thing, Cloud Computing, Data Science, Big Data Analytic serta Robotik.

Dalam seminar ini, Sari juga menjawab pertanyaan dari salah satu peserta tentang bagaimana menyikapi pola kerja yang biasanya bekerja di lapangan, kemudian dituntut untuk bekerja dibalik layar atau sebagai IT.

“Tentunya tuntutan tersebut dapat menjadikan sebuah tantangan baru, yang bagaimana pengalaman langsung di lapangan dapat dijadikan sebuah masukan dalam menyelesaikan sebuah pekerjaan yang ada,” jawabnya.

Ia berharap, semoga setelah adanya seminar ini mahasiswa/i Universitas BSI, kedepannya orientasi tidak boleh hanya bekerja setelah lulus, tetapi mahasiswa harus memiliki pola pikir kreatif dan inovatif.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement