Kamis 11 Aug 2022 03:48 WIB

Ganjar Top 3 di Capres 2024 di Survei IPS, Ini Kata PDIP

PDIP minta hasil survei ini jangan terlalu ditanggapi serius.

Rep: Rr Laeny Sulistyawati / Red: Agus Yulianto
Politikus PDIP Hendrawan Supratikno.
Foto: Republika/Rakhmawaty La'lang
Politikus PDIP Hendrawan Supratikno.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan menilai, banyak hasil survei yang diungkap, termasuk rilis dari Lembaga Survei Indonesia Polling Stations (IPS) yang menyebutkan tingkat keterpilihan kader PDI Perjuangan Ganjar Pranowo termasuk tiga besar teratas. Namun, PDI Perjuangan hanya memercayai survei dari lima lembaga.

"Hasil-hasil survey bertebaran, datang silih berganti. Untuk mengendus siapa di balik survey tersebut, bisa dilihat nama partai atau tokoh siapa yang paling diuntungkan, yang namanya melejit dalam survei tersebut," kata Politikus PDI Perjuangan Hendrawan Supratikno saat dihubungi Republika, Rabu (10/8/2022).

Oleh karena itu, dia meminta, hasil survei ini jangan terlalu ditanggapi serius. Dia khawatir, ini bisa membuat stres.  

Lebih lanjut, dia menambahkan, PDI Perjuangan sudah memutuskan untuk memakai lima lembaga survei bereputasi tinggi sebagai barometer untuk masukan keputusan politik. Itu pun hasilnya masih dibuat rata-rata, lalu dikoreksi dengan faktor "X", yang merupakan kombinasi pengalaman dan intuisi politik. 

Kendati demikian, Hendrawan menolak menyebutkan lima lembaga survei ini. "Kami harus merahasiakannya agar mereka tetap konsisten dengan independensi dan obyektivitasnya," ujarnya.

Sebelumnya, lembaga survei IPS merilis hasil survei elektabilitas partai politik hingga bakal calon presiden (capres) menjelang Pemilu 2024. Hasilnya, elektabilitas Ketum Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Prabowo Subianto tembus di angka 30,2 persen.

"Hasil survei IPS menegaskan bahwa jika pilpres dilaksanakan saat ini, sebanyak 30,2 peraen responden mengaku akan memilih Prabowo Subianto," ujar Peneliti Senior IPS Alfin Sugianto dalam keterangan tertulis yang diterima Republika, Rabu (10/8/2022).

Kata dia, sebanyak 19,8 persen responden akan memilih Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan 18,9 persen memilih Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Survei IPS dilaksanakan pada 1-8 Agustus 2022 di 34 provinsi di seluruh Indonesia. Sampel populasi ini adalah warga negara Indonesia yang sudah mempunyai hak pilih atau penduduk telah berusia 17 tahun dan/atau belum 17 tahun tetapi sudah menikah. 

Jumlah sampel sebesar 1.220 responden, diperoleh melalui teknik pencuplikan secara acak bertingkat (multistage random sampling). Margin of error survei kurang lebih 2,8 persen pada tingkat kepercayaan (level of confidence) sebesar 95 persen. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara tatap muka dengan pedoman kuesioner.  

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement