Senin 27 Jun 2022 01:05 WIB

Anies: Jakarta Sejajar dengan Kota Besar Dunia Lainnya

Kesuksesan Formula E dinilai Anies membuat Jakarta sejajar dengan kota besar dunia.

Rep: Zainur Mahsir Ramadhan/ Red: Bilal Ramadhan
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (tengah) melayani warganya berswafoto saat Puncak Perayaan HUT ke-495 tahun Jakarta di Jakarta International Stadium, Jakarta, Sabtu (25/6/2022). Kesuksesan Formula E dinilai Anies membuat Jakarta sejajar dengan kota besar dunia.
Foto: ANTARA/M Risyal Hidayat
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (tengah) melayani warganya berswafoto saat Puncak Perayaan HUT ke-495 tahun Jakarta di Jakarta International Stadium, Jakarta, Sabtu (25/6/2022). Kesuksesan Formula E dinilai Anies membuat Jakarta sejajar dengan kota besar dunia.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan, mengatakan, puncak ulang tahun Jakarta ke-495 telah selesai dilakukan Sabtu (25/6) malam lalu. Menurutnya, Jakarta akan mengambil berbagai hikmah dari tahun-tahun ke belakang dan membuat Jakarta lebih baik ke depannya.

“Dan, di usianya yang ke-495 ini kita ingin menggaungkan pesan bahwa Jakarta adalah kota global, kota yang berdiri sejajar dengan kota-kota besar dunia lainnya, kota yang tak ragu menjadi wakil bangsa Indonesia di mata dunia,” kata Anies.

Baca Juga

Dia menambahkan, ada beberapa faktor yang membuat Jakarta layak sebagai Kota Global. Pertama, fasilitas publik yang yang setara dengan kota-kota dunia lainnya. Kedua, Jakarta bisa disebut kota global karena pemanfaatan sistem dan teknologi digital yang maju dalam layanan publiknya.

“Ketiga, Jakarta adalah kota global karena berbagai event global diadakan di Jakarta. Alhamdulillah yang baru saja selesai dengan sukses kemarin, yaitu Formula-E. Pertama diadakan di Asia Tenggara dan langsung memecahkan rekor penonton terbanyak dalam sejarah Formula-E,” tuturnya.

Tak hanya itu, kata dia, tahun ini Jakarta juga akan menjadi tuan rumah Urban 20 Summit, tempat pertemuan asosiasi kota-kota besar dunia. Sedang alasan keempat Jakarta menjadi kota global, karena Jakarta dinilainya telah mendapat pengakuan global.

“Terakhir, dan ini yang terpenting, Jakarta bisa disebut kota global, karena warganya adalah warga global, warga yang mampu menjadi tuan rumah yang baik bagi semua tamu yang datang ke Jakarta,” terangnya.

Menyoal grand launching Jakarta International Stadium (JIS) memang akan diundur ke Juli nanti. Hal itu, setelah sebelumnya direncanakan berbarengan dengan puncak HUT DKI ke-495, Sabtu (26/6) kemarin.

“Nanti diumumkan (tanggal pastinya) Tapi Insya Allah bulan depan (Juli)” kata Anies.

Dia menambahkan, alasan diundurnya grand launching JIS karena pihaknya yang ingin melakukan peresmian akhir secara terpisah. Dia berharap, grand launching JIS nanti bisa dilaksanakan berbarengan dengan acara yang bisa menunjukkan fasilitas lengkap JIS.

“Bukan hanya sekedar konser seperti tadi (puncak HUT Jakarta Hajatan ke-495)” jelas dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement