REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Evakuasi longsoran dan sterilisasi jalur rel Kereta Api (KA) di KM 38+5 antara Stasiun Cibadak-Parungkuda telah selesai dilakukan. Melalui pemeriksaan dan pemantauan jalur rel di lokasi dinyatakan aman oleh petugas, operasional KA Pangrango pada Selasa (21/6/2022) kembali normal.
"Masyarakat dapat kembali memanfaatkan perjalanan KA Pangrango baik dari Sukabumi maupun dari Bogor," ujar Kahumas PT KAI Daop 1 Jakarta, Eva Chairunisa, Selasa (21/6/2022).
Dia mengapresiasi masyarakat sekitar yang telah dengan sigap melaporkan adanya longsoran di jalur rel sehingga dapat kita tangani secara cepat. Sebelumnnya, menurut Eva, pada saat proses evakuasi jalur dilakukan untuk pengguna jasa yang telah membeli tiket dan perjalanannya dibatalkan diperkenankan untuk melakukan pembatalan dan bea tiket dikembalikan 100 persen sesuai harga tiket.
"Proses pengembalian dapat dilakukan hingga 14 hari kedepan sehingga pengguna jasa yang telah membeli tiket tidak perlu terburu-buru menuju stasiun untuk proses pembatalan," kata Eva.
Berikut jadwal keberangkatan KA Pangrango dari Stasiun Bogor dan Stasiun Sukabumi:
Keberangkatan dari Stasiun Bogor
- Berangkat 08.20 WIB tiba di Sukabumi 10.30 WIB
- Berangkat 14.20 WIB tiba di Sukabumi 16.30 WIB
- Berangkat 19.50 WIB tiba di Sukabumi 22.00 WIB
Keberangkatan dari Stasiun Sukabumi
- Berangkat 05.30 WIB tiba di Bogor 07.34 WIB
- Berangkat 11.25 WIB tiba di Bogor 13.29 WIB
- Berangkat 17.25 WIB tiba di Bogor 19.29 WIB.
Rekomendasi
-
Jumat , 31 Oct 2025, 11:50 WIB
Atasi Krisis Lahan Pemakaman di Jakarta, Solusi Disiapkan di Tigaraksa
-
-
Kamis , 30 Oct 2025, 19:27 WIBDiguyur Hujan Lebat, Sebanyak 27 RT di Jakarta Selatan Kebanjiran
-
Kamis , 30 Oct 2025, 08:19 WIBIkut Dorong Gerakan Gemarikan, Endang Thohari: Upaya Peningkatan Gizi Masyarakat di Kota Bogor
-
Rabu , 29 Oct 2025, 23:43 WIBDrainase Tersumbat Picu Banjir di Ruas Jalan Kota Depok, Sejumlah Kendaraan Mogok
-
Senin , 27 Oct 2025, 22:31 WIBPemprov Kepri Siapkan 13 Agenda Wisata untuk Dongkrak Kunjungan Akhir Tahun
-