Senin 09 May 2022 07:20 WIB

Jumlah Wisatawan ke Bantul Selama Libur Lebaran Lampaui Target

Wisatawan yang berkunjung ke objek wisata Bantul selama libur Lebaran lampaui target

Rep: Antara/ Red: Christiyaningsih
Wisatawan memadati Pantai Parangtritis, Bantul, D.I Yogyakarta, Rabu (4/5/2022). Wisatawan yang berkunjung ke objek wisata Bantul selama libur Lebaran lampaui target.
Foto: ANTARA/Andreas Fitri Atmoko
Wisatawan memadati Pantai Parangtritis, Bantul, D.I Yogyakarta, Rabu (4/5/2022). Wisatawan yang berkunjung ke objek wisata Bantul selama libur Lebaran lampaui target.

REPUBLIKA.CO.ID, BANTUL - Jumlah wisatawan yang berkunjung ke sejumlah destinasi wisata di Bantul selama sepekan libur hari raya Idulfitri 1443 Hijriyah melampaui target yang ditetapkan pemerintah daerah ini. Data ini disampaikan Dinas Pariwisata Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

"Wisatawan yang berkunjung selama periode 2 sampai 8 Mei ke sejumlah destinasi wisata yang dikelola pemda sebanyak 242.129 orang, lebih 61 persen dari target libur Lebaran yang ditetapkan sebanyak 150 ribu orang," kata Kepala Seksi Promosi dan Informasi, Dinas Pariwisata Bantul Markus Purnomo Aji saat dikonfirmasi di Bantul, Ahad (8/5/2022).

Baca Juga

Menurut dia, pendapatan daerah dari penarikan retribusi wisata di delapan Tempat Pemungutan Retribusi (TPR) wisata yang dikelola pemda selama libur Lebaran 2022 sebesar Rp 2,35 miliar, sementara targetnya kira-kira sekitar Rp 1,4 miliar. Beberapa objek wisata di Bantul yang menjadi tujuan favorit wisatawan selama libur Lebaran adalah Pantai Parangtritis disusul Pantai Samas, Pantai Baru, dan Pantai Goa Cemara.

Kepala Dinas Pariwisata Bantul Kwintarto Heru Prabowo mengatakan lonjakan kunjungan wisatawan pada libur Lebaran tahun ini dikarenakan sudah dua tahun tidak diberi kelonggaran untuk mudik akibat pandemi Covid-19.

"Lonjakan mudik dan wisatawan pada momen Lebaran tahun ini kami asumsikan hampir mirip dengan Lebaran sebelum pandemi, atau bisa jadi malah lebih. Untuk itu kami berani menyampaikan target dari H+1 sampai H+7 kurang lebih bisa 150 ribu wisata masuk di objek wisata," katanya.

Namun, dalam realisasinya jumlah kunjungan melampaui target. Pihaknya juga menargetkan sampai akhir Mei kira-kira kunjungan bisa mencapai 400 ribu orang dengan pendapatan lebih kurang sebesar Rp 3,5 miliar sampai Rp 4 miliar. Menurut Heru pada momen libur Lebaran 2022, pihaknya menerjunkan 89 personel untuk membantu kelancaran pemungutan retribusi di delapan Tempat Pemungutan Retribusi (TPR) wisata.

Mereka terdiri atas personel Dinas Pariwisata, Polsek, Pol Airud, Koramil, dan AL dibantu Dishub, Tim SAR, dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP). "Untuk mengantisipasi agar pelayanan pemungutan retribusi bisa maksimal, kami melakukan penambahan petugas di seluruh TPR. Apalagi jalur wisata terutama menuju pantai ketika libur nasional padat kendaraan," ungkap Heru.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement