REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Big Bang Jakarta 2022 edisi Ramadan telah rampung terlaksana dari tanggal 22 April 2022 di JIExpo Kemayoran, Jakarta. Festival Ramadan yang diramaikan dengan konser musik dan festival kuliner ini telah menghibur lebih dari 500 ribu pengunjung selama hampir 17 hari penyelenggaraannya.
Berbagai program yang dimiliki antara lain Ramadan Sale, Parade Ramadan, Kultum, Flash Sale, Festival Kuliner menjadi daya tarik bagi para pengunjung sebagai salah satu destinasi liburan Lebaran.
Setelah membuat heboh para penonton dengan penampilan Fourtwnty, Tulus, Kahitna, Kerispatih, Fiersa Besari, Maliq & D’essentials, Feel Koplo, Ndarboy Genk, .Feast, Hindia, Denny Caknan, Kunto Aji, Pamungkas, Jason Ranti, Danilla, Tipe-X, panggung utama Big Bang Jakarta juga akan kembali diramaikan pada saat malam penutupannya, Ahad (8/5/2022) oleh penampilan dari Tulus, Pamungkas, Enau, Fiersa Besari, Fourtwnty, dan Feel Koplo. Tidak ketinggalan juga, pesta kembang api terbesar yang selalu menjadi ciri khas pembukaan maupun penutupan Big Bang Festival.
Penutupan Big Bang Jakarta 2022 edisi Ramadan juga menjadi momentum bagi PT Expo Indonesia Jaya selaku penyelenggara, untuk melaksanakan Soft Launching Big Bang Jakarta 2022 akhir tahun yang bertajuk Pameran Cuci Gudang Terbesar yang akan dilaksanakan pada tanggal 22 Desember 2022–1 Januari 2023 mendatang di JIExpo Kemayoran.
"Penyelenggaraan Big Bang Jakarta 2022 masih berjalan sukses dengan mengedepankan protokol kesehatan yang berlaku. Pengunjung wajib melakukan scan Peduli Lindungi, memakai masker, mencuci tangan dan juga menjaga jarak selama berada di area pameran dan konser musik," kata Direktur Operasional Expo Indo Jaya Novry AD Hetharia, Sabtu (7/4/2022).
Ia berharap festival ini mampu mengobati kerinduan para penikmat musik di Jakarta. Selain itu, ia juga berharap event ini, dapat membangkitkan ekonomi bangsa Indonesia, khususnya untuk DKI Jakarta dan sekitarnya.
Dikutip dari Antara, Big Bang Jakarta 2022 Edisi Ramadan menghadirkan penampilan musisi-musisi Tanah Air seperti Tulus, Kahitna, Tipe-X, Pamungkas, Fourtwnty, Fiersa Besari, Kunto Aji, Denny Caknan, Ndarboy Genk, Maliq & D’essentials, Kerispatih, Hindia, Danilla, Jason Ranti, .Feast, Juicy Luicy, Diskoria, Feel Koplo, Prince Husein, dan Enau,
Selain pagelaran musik, festival tersebut juga menyajikan beragam acara lain seperti parade Ramadhan, kultum, kabaret, peragaan busana muslimah, serta pembayaran zakat.
Selain itu, pengunjung dapat menghabiskan waktu dengan berbelanja sekaligus berbuka puasa dengan berbagai macam pilihan makanan di area Pucuk Coolinary Festival x Big Bang Festival yang menyediakan program menarik seperti festival durian, happy hour, kompetisi makan, dan buka puasa bersama para komunitas.