REPUBLIKA.CO.ID, BANJARMASIN - Gubernur Kalsel Sahbirin Noor kembali melantik pejabat di lingkup Pemprov Kalsel, Kamis (14/4/2022) di Gedung Mahligai Pancasila Banjarmasin. Kali ini lebih dari 16 pejabat pimpinan tinggi Pratama atau pejabat eselon II diambil sumpah jabatan sekaligus dilantik menjabat posisi baru.
Sejak resmi menjabat sebagai Gubernur Kalsel kedua kalinya bersama Wagub H Muhidin pada 2021 lalu, Sahbirin Noor telah melaksanakan beberapa kali pelantikan. Adapun 16 pejabat pimpinan tinggi Pratama yang dilantik kali ini adalah dalam rangka mengisi jabatan yang kosong karena pejabat terdahulu sudah purna tugas atau pindah jabatan.
“Pelantikan kali ini juga bentuk penyegaran di dalam birokrasi sekaligus membuka peluang pejabat yang berkompetensi untuk mengisi pos baru. Hal ini mengingat tantangan dan tuntutan pemerintahan ke depan yang semakin kompleks,” ungkap Paman Birin usai pelantikan.
Ia juga meminta pejabat baru dilantik memahami tugas dan fungsi masing-masing serta mengkaji program seteliti mungkin sekaligus mengingatkan korelasi dengan visi misi Pemprov Kalsel yakni Kalsel Maju. “Saya ingatkan pada periode kedua kepemimpinan, adalah Kalsel Maju, pada periode pertama lalu adalah Kalsel Mapan,” kata Paman Birin.
Karena itu Paman Birin minta pejabat dilantik menunjukkan dedikasi loyalitas amanah dalam rangka mendukung program pemerintahan yang ia pimpin yaitu mewujudkan Kalsel Maju. “Jalankan program pembangunan yang telah digariskan secara terukur dan rapi serta jauhi korupsi. Semoga kita dapat wujudkan Banua Maju,” harap Paman Birin.
Adapun pejabat dilantik adalah :
1. Raudatul Jannah sebagai Karo Perekonomian Setdaprov Kalsel
2. Fatimatuzzahra sebagai Kepala Dinas Kehutanan Kalsel
3. Mujiyat sebagai Kepala BPSDMD Kalsel.
4. Diauddin Sebagai Kadinkes Kalsel
5. Ahmad Solhan sebagai Karo Kesra Setdaprov Kalsel
6. Rospana Sofian sebagai Karo Umum Setdaprov Kalsel
7. Izaak Zoelkarnain sebagai Dirut RSUD Ulin Banjarmasin
8. Among Wibowo sebagai Dirut RSUD Ansyari Saleh
9. Berkatullah sebagai Karo Adpim Kalsel
10. Anna Martiana Afida sebagai Dirut RSJ Sambang Lihum Om
11. Ariadi sebagai Kepala Bappeda Kalsel
12. Muhammadun sebagai Kadisdikbud Kalsel
13. Gusti Rahmat sebagai Karo Administrasi Pembangunan Setdaprov Kalsel
14. Yuddy Riswandhy Noora sebagai Wadir Medik dan Keperawatan RSUD Ulin Banjarmasin
15. Agus Dyan Nur sebagai Wadir Umum dan Keuangan RSUD Ulin Banjarmasin
16. Thaufik Hidayat sebagai Wadir SDM Pendidikan Penelitian dan Hukum RSUD Ulin Banjarmasin