Selasa 22 Mar 2022 16:20 WIB

32 Koperasi di Manggarai Barat Lakukan Digitalisasi

Belum semua koperasi dapat memanfaatkan aplikasi digital.

Rep: ANTARA/ Red: Fuji Pratiwi
Ilustrasi Koperasi. Sebanyak 32 koperasi dari 145 koperasi di Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, telah melakukan migrasi data untuk mendukung digitalisasi koperasi.
Foto: Foto : MgRol112
Ilustrasi Koperasi. Sebanyak 32 koperasi dari 145 koperasi di Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, telah melakukan migrasi data untuk mendukung digitalisasi koperasi.

REPUBLIKA.CO.ID, LABUAN BAJO -- Sebanyak 32 koperasi dari 145 koperasi di Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, telah melakukan migrasi data untuk mendukung digitalisasi koperasi di Indonesia.

"Dari data yang ada, sudah 32 koperasi yang aktif dalam digitalisasi koperasi hingga hari ini," kata Kepala Dinas Koperasi, UMKM, Tenaga Kerja, dan Transmigrasi Manggarai Barat Theresia Asmon di Labuan Bajo, Selasa (22/3/2022).

Baca Juga

Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat dalam hal ini dinas teknis memang mendorong revolusi Koperasi Go Digital yang juga menjadi program pemerintah pusat. Namun, dia melihat ada tantangan yang dihadapi koperasi daerah yang hendak melakukan migrasi data ke koperasi digital.

Mantan Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Manggarai Barat ini menyebut belum semua koperasi tersebut dapat memanfaatkan aplikasi seratus persen. Sebagian besar koperasi terlihat masih berkutat dengan tantangan bagaimana pemanfaatan aplikasi oleh nasabah mereka sendiri.

Menyikapi hal itu, dinas teknis pun melakukan pendampingan ke setiap koperasi yang telah beralih ke koperasi digital. Nantinya konsultan koperasi yang direkrut khusus secara nasional akan mendampingi koperasi baru yang ingin melakukan digitalisasi koperasi. Dinas sendiri menargetkan 30 koperasi digital dapat terbentuk setiap tahunnya.

Berdasarkan data Dinas Koperasi, UMKM, Tenaga Kerja, dan Transmigrasi Manggarai Barat, ada 145 koperasi di Manggarai Barat, dengan 60 persen koperasi atau sebanyak 87 koperasi berstatus aktif. Selanjutnya, ada dua koperasi baru yang terbentuk pada 2022.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement