Ahad 20 Feb 2022 11:30 WIB

Satgas: Kasus Pasien Isolasi di Bantul DIY Lebih dari 3.000 orang

kasus Covid-19 di Bantul DIY bertambang 671 kasus baru dalam sehari terakhir.

Pasien Covid-19 menjalani masa karantina di Shelter Tangguh Patmasuri, Bantul, Yogyakarta, Ahad (13/2/2022). Saat ini, ada 43 pasien Covid-19 menjalani karantina di Shelter Tangguh Patmasuri. Total kasus positif Covid-19 di Yogyakarta saat ini mencapai 4.468 orang. Beberapa tempat isolasi dibuka kembali dengan naiknya kasus Covid-19 sepekan terakhir.
Foto: Wihdan Hidayat / Republika
Pasien Covid-19 menjalani masa karantina di Shelter Tangguh Patmasuri, Bantul, Yogyakarta, Ahad (13/2/2022). Saat ini, ada 43 pasien Covid-19 menjalani karantina di Shelter Tangguh Patmasuri. Total kasus positif Covid-19 di Yogyakarta saat ini mencapai 4.468 orang. Beberapa tempat isolasi dibuka kembali dengan naiknya kasus Covid-19 sepekan terakhir.

REPUBLIKA.CO.ID, BANTUL -- Satuan Tugas Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), mencatat kasus aktif atau pasien yang menjalani isolasi tembus 3.311 orang, menyusul adanya penambahan 671 kasus baru dalam sehari terakhir.

Berdasarkan data Satgas Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Bantul dalam keterangan resmi Pemkab di Bantul, Sabtu (20/2/2022), tambahan kasus baru tersebar di semua 17 kecamatan se-Kabupaten Bantul dengan terbanyak dari Sewon 138 orang, disusul Banguntapan 96 orang, kemudian Kecamatan Bantul 95 orang.

Baca Juga

Dalam periode yang sama terdapat kasus konfirmasi Covid-19 sembuh 88 orang, dari Kasihan 20 orang, Banguntapan 20 orang, Jetis 11 orang, Bambanglipuro delapan orang, Kecamatan Bantul tujuh orang, Sedayu tujuh orang, Pleret enam orang, Imogiri empat orang, Pandak tiga orang, Kretek satu orang, Pundong satu orang.

Sementara untuk kasus konfirmasi Covid-19 di Kabupaten Bantul yang meninggal dunia pada hari ini tercatat satu orang dari Kecamatan Sewon.

Dengan perkembangan kasus harian itu, maka total kasus positif Covid-19 di Kabupaten Bantul secara kumulatif menjadi 61.224 orang, dengan angka kesembuhan sejumlah 56.332 orang, sedangkan kasus kematian totalnya tercatat 1.581 orang.

Dengan demikian jumlah kasus aktif Covid-19 atau pasien yang masih terinfeksi dan menjalani isolasi maupun karantina di selter wilayah Bantul untuk proses penyembuhan menjadi sebanyak 3.311 orang.

Disebutkan pula kasus Covid-19 isolasi di Bantul tersebut terbanyak ada di Banguntapan 549 orang, disusul Sewon 472 orang, sedangkan kecamatan dengan kasus terendah yaitu Dlingo 27 orang, dan Sanden 65 orang.

Terkait cakupan vaksinasi Covid-19, Satgas menyebutkan untuk dosis pertama telah tervaksin 784.871 orang atau 87,27 persen dari sasaran 899.352 orang, kemudian dosis kedua sudah tervaksin 743.464 orang atau 82,67 persen, sedangkan dosis tiga atau booster tervaksin sebanyak 41.426 orang.

"Mari bersama kita putus rantai penyebaran Covid-19 dengan menerapkan pola hidup bersih dan sehat (PHBS), dan 5M, yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, serta mengurangi mobilitas," kata Ketua Harian Satgas Covid-19 Kabupaten Bantul Joko Purnomo.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement