Selasa 15 Feb 2022 10:07 WIB

Dinkes Depok Siapkan Sembilan Puskesmas Layani Vaksinasi Penguat

Vaksinasi penguat diadakan di Puskesmas yang sudah selesaikan pemberian vaksin anak

Rep: Antara/ Red: Christiyaningsih
Vaksinasi penguat diadakan di Puskesmas yang sudah selesaikan pemberian vaksin anak. Ilustrasi.
Foto: ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha
Vaksinasi penguat diadakan di Puskesmas yang sudah selesaikan pemberian vaksin anak. Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK - Dinas Kesehatan (Dinkes) Depok, Jawa Barat memberikan layanan vaksinasi Covid-19 dosis ketiga atau penguat secara gratis di sembilan Puskesmas yang ada di kota tersebut.

"Pelaksanaan vaksinasi penguat ini kami serahkan ke Puskesmas yang telah melakukan vaksinasi dosis kedua pada anak," kata Kepala Dinkes Kota Depok Mary Liziawati dalam keterangannya, Selasa (15/2/2022).

Baca Juga

Ia mengatakan, vaksinasi penguat diadakan di Puskesmas yang sudah menyelesaikan pemberian vaksin kedua untuk kategori anak usia 6-11 tahun. Mary menjelaskan Puskesmas yang sudah memberikan pelayanan vaksinasi penguat yaitu Puskesmas Pasir Gunung Selatan (PGS), Baktijaya, Mampang, Limo, Sawangan, Duren Seribu, Pengasinan, Puskesmas Kedaung, dan Puskesmas Bojongsari.

Pendaftaran vaksinasi penguat ini disesuaikan dengan ketentuan dari masing-masing Puskesmas. Pendaftaran dapat dilihat melalui media sosial Puskesmas maupun dengan menghubungi langsung Puskesmas tersebut. Ke depan seluruh Puskesmas akan memberikan pelayanan vaksinasi penguat setelah menyelesaikan pemberian vaksin dosis dua untuk kategori anak.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement