Senin 31 Jan 2022 14:09 WIB

Tenis Zulhas Cup 2022 Sukses Terselenggara

Zulkifli Hasan selaku Pembina PP Pelti berinisiatif mengadakan kejuaraan Zulhas Cup.

 Pembina PP Pelti Zulkifli Hasan berfoto bersama peserta turnamen tenis terbuka beregu putra dan yunior
Foto: istimewa/doc humas
Pembina PP Pelti Zulkifli Hasan berfoto bersama peserta turnamen tenis terbuka beregu putra dan yunior

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Penyelenggaraan pertandingan tenis Zulhas Cup 2022 berlangsung dengan sukses. Diharapkan kegiatan serupa akan bisa diselenggaran di berbagai daerah, untuk mencari bibit-bibit muda.

Di awal tahun 2022, Zulkifli Hasan selaku Pembina PP Pelti berinisiatif mengadakan pertandingan tennis Zulhas Cup yang diselenggarakan 29-30 Januari 2022. Kegiatan inii diselenggarakan di  Lapangan tennis Kodam Jaya, Widya Chandra dan lapangan DPR Senayan, Jakarta.

Pertandingan dibagi dalam dua kelompok, yaitu  kelompok beregu dan junior usia 12 tahun. “Kegiatan ini kita harapkan bisa mempererat tali persaudaraan antar pecinta tennis se Indonesia, sertamencari bibit unggul dari junior hingga dapat memberikan binaan untuk menjadi atlit Indonesia,” kata Ketua Panitia Penyelenggara, Dyah Hestu Lestari, dalam siaran persnya, Senin (31/1/2022).

Pertandingan tenis Zulhas Cup 2022 ini dibuka oleh Zulkifli Hasan, dengan dihadiri peserta maupun tamu undangan. Di antaranya, Wakil Gubernur DKI  Riza Patria, Gubernur Jambi Haris, Wali Kota Aceh Aminulah, Bupati Tolikara Usman,dll.

Peserta lomba diikuti 27 tim dari berbagai daerah, seperti  Aceh, Banjarnegara Jawa tengah, Kota Bogor, Langkat Sumut, Pasaman Barat Sumbar, Lebong Bengkulu, Siak Riau, Tolikara Papua. Termasuk sejumlah perguruan tinggi, bank BUMN, Polda Metro maupun tim Pangdam Jaya.

Kejuaraan beregu dimenangkan oleh Tim dari DKI terthePAN. Aabecth lift dari Bekasi juara II, dan juara III terdapat juara bersama, yaitu  tim Pemrov Aceh dan Tim Tolikara Papua.

Dyah berharap kejuaraan ini dilakukan secara rutin dan dilakukan di beberapa kota. “Para pecinta tenis semakin semangat dalam mengikuti pertandingan,” kata Diah.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement