Jumat 12 Nov 2021 16:21 WIB

Brigjen Izak: Presiden Jokowi Tutup Peparnas XVI Papua

Jokowi dijadwalkan menyaksikan final bulu tangkis di GOR Cendrawasih, Kota Jayapura.

Rep: Antara/ Red: Erik Purnama Putra
Komandan Korem (Danrem) 172/Praja Wira Yakthi (PWY), Brigjen Izak Pangemanan.
Foto: Dok Dispenad
Komandan Korem (Danrem) 172/Praja Wira Yakthi (PWY), Brigjen Izak Pangemanan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAYAPURA -- Komandan Korem 172/Praja Wira Yakthi (PWY), Brigjen Izak Pangemanan mengatakan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan menutup Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVI Papua yang akan dilaksanakan di Stadion Mandala, Jayapura, Provinsi Papua, Sabtu (13/11).

Menurut Izak, aparat keamanan sudah siap mengamankan kunjungan kerja RI 1 selama di Jayapura. Dia menyebut, sekitar 1.700 prajurit TNI disiagakan untuk kunjungan Presiden Jokowi yang akan menutup pelaksanaan Peparnas XVI.

Baca Juga

Sebelum menutup Peparnas, kata dia, Jokowi dijadwalkan menyaksikan final cabang olahraga bulu tangkis yang akan dilaksanakan di GOR Cendrawasih, Kota Jayapura. Peparnas XVI Papua yang berlangsung sejak Jumat (5/11) berlangsung di dua wilayah, yakni Kabupaten dan Kota Jayapura.

Perhelatan olahraga bagi penyandang disabilitas tersebut mempertandingkan 12 cabang olahraga dengan 638 nomor. Atlet yang mengikuti Peparnas XVI Papua sebanyak 1.985 atlet, dengan 740 ofisial memperebutkan 2.695 medali.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement