Selasa 05 Oct 2021 07:22 WIB

Vaksinasi Covid-19 di Pamekasan Sasar Suporter Bola

Suporter sepakbola menjadi sasaran khusus vaksinasi.

Ilustrasi vaksinasi Covid-19. Vaksinasi di Pamekasan, Madura, menyasar suprter bola.
Foto: ANTARA/Olha Mulalinda
Ilustrasi vaksinasi Covid-19. Vaksinasi di Pamekasan, Madura, menyasar suprter bola.

REPUBLIKA.CO.ID, PAMEKASAN -- Vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur kini mulai menyasar para suporter klub sepakbola. Hal ini sebagai upaya untuk memperluas jangkauan suntik vaksin pada masyarakat di wilayah itu.

Salah satu suporter klub sepakbola yang mulai menjadi sasaran vaksinasi Covid-19, Madura United. Kegiatan vaksinasi itu digelar di halaman kantor Madura United FC di Jalan Raya Panglegur, Senin (4/10).

Baca Juga

"Suporter menjadi sasaran khusus vaksinasi, dengan harapan agar tercipta kekebalan komunitas, sehingga penyebaran corona bisa diantisipasi," kata Bupati Pamekasan Baddrut Tamam saat menghadiri acara itu.

Madura United FC merupakan klub sepakbola yang memiliki suporter beragam, yakni Taretan Dhibik, K-Conk Mania, Trunojoyo Mania, dan Peccot Mania.Suporter Taretan Dhibik bermarkas di Kabupaten Pamekasan, K-Chonk Mania di Kabupaten Bangkalan, Trunojoyo Mania di Kabupaten Sampang, sedangkan Paccot Mania di Kabupaten Sumenep.

Namun, dari empat suporter ini masing-masing memiliki perwakilan di empat kabupaten di Madura. Sehingga vaksinasi Covid-19 juga menyasar keempat kelompok ini.

Menurut Direktur PT Polana Bola Madura Bersatu (PBMB) Ziaul Haq, vaksinasi kepada para suporter ini sebagai bentuk komitmen dan kepedulian Madura United FC dalam ikut mencegah penyebaran Covid-19. Selain itu, kegiatan ini meningkatkan cakupan vaksinasi di Kabupaten Pamekasan.

"Selain memiliki misi sehat, Madura United FC ingin ikut berperan aktif dalam meningkatkan cakupan vaksinasi agar sasaran vaksin ini lebih luas dan menyebar," kata Ziaul.

Melalui kegiatan vaksinasi massal yang ditempatkan di kantor klub sepakbola itu, diharapkan Kabupaten Pamekasan tidak lagi termasuk kabupaten dengan cakupan vaksin terendah di Jawa Timur.

 

sumber : ANTARA
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement