Senin 27 Sep 2021 19:24 WIB

Dua Orang Terluka Akibat Tertimpa Pohon Tumbang di Depok

Pengemudi yang merupakan seorang ibu sedang turun untuk mengambil pesanan.

Hujan deras disertai angin kencang  selama satu jam mengakibatkan ratusan pohon pelidung jalan tumbang di Kota Depok, Selasa (21/9), sekira pukul 16.30 WIB-17.30 WIB. Pohon-pohon yang tumbang yang melintang ditengah jalan juga menimbulkan kemacetan total disejumlah titik jalan.
Foto: Republika/Rusdy Nurdiansyah
Hujan deras disertai angin kencang selama satu jam mengakibatkan ratusan pohon pelidung jalan tumbang di Kota Depok, Selasa (21/9), sekira pukul 16.30 WIB-17.30 WIB. Pohon-pohon yang tumbang yang melintang ditengah jalan juga menimbulkan kemacetan total disejumlah titik jalan.

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Sebanyak dua orang mengalami luka-luka ketika mobil yang ditumpangi tertimpa pohon tumbang ketika hujan lebat mengguyur Kota Depok, Jawa Barat, Ahad sore.

Mobil Mitsubshi Pajero Sport yang sedang terparkir tepat persis di SDN Kalimulya 1 Depok di Jalan Kalimulya Raya tertimpa pohon besar hingga membuat bagian depan mobil tersebut ringsek.

"Ada tiga orang di dalam mobil tersebut, saat hujan pengemudi memarkir kendaraan di bawah pohon," kata Yono warga sekitar.

Setelah memarkir mobil, pengemudi yang merupakan seorang ibu turun untuk mengambil pesanan di seberang jalan. Tiba-tiba pohon di samping mobil, tumbang yang melukai seorang nenek dan anak yang berada dalam mobil tersebut.

"Korban langsung dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapat pertolongan," jelasnya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement