REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - - Dalam rangka menyukseskan proses penerimaan pegawai di lingkungan Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Semarang dipercaya menyelenggarakan kegiatan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Pengadaan Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) Kemenhub Formasi Tahun 2021.
Ketua Tim Panitia Instansi Daerah PIP Semarang, Melfin Sirai, menjelaskan, bahwa pihaknya ditugaskan untuk menyelanggarkan SKD CASN Kemenhub Tahun 2021 bersama Kantor Regional I Badan Kepegawaian Negara (BKN) Daerah Istimewa Yogyakarta. Dimana waktu pelaksaan dari Selasa (14/9) kemarin hingga Senin (20/9) di Jogja Expo Center (JEC), Jl. Raya Janti, Banguntapan, Bantul, Yogyakarta.
"Dalam seleksi tahun ini, jumlah pelamar yang mendaftar melalui online sebanyak 106.334 orang dan pelamar yang dinyatakan memenuhi syarat serta berhak mengikuti SKD sejumlah 78.445 orang, untuk memperebutkan 2.445 formasi yang tersedia," kata Melfin dalam keterangan tertulisnya yang diterima Republika.co.id, Senin (20/9).
Dia menambahkan, bahwa pelaksanaan dilakukan dengan protokol kesehatan yang ketat. Di antaranya, peserta wajib melakukan swab test RT-PCR kurun waktu maksimal 2×24 jam atau rapid test antigen kurun waktu maksimal 1×24 jam dengan hasil negatif/non reaktif. Selain itu, pelaksanaan SKD CASN Kemenhub dibagi dalam dua sesi. Untuk sesi pertama dimulai pukul 08.00 WIB dan sesi kedua pukul 11.00 WIB.
Melfin juga mengatakan, dalam pelaksanaa ini Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi berpesan kepada seluruh peserta SKD, dapat menggunakan kesempatan yang baik dalam berkompetisi secara sehat dan adil, agar kelak jika telah menjadi Pegawai Negeri Sipil dapat memberikan pelayanan yang terbaik untuk nusa dan bangsa. Selain itu, Menhub juga berpesan kepada panitia pelaksana, agar melakukan tugasnya dengan penuh dedikasi dan integritas, agar seleksi ini dapat berjalan dengan tertib dan lancar.
"Bapak Menteri berharap, seleksi ini merupakan salah satu rangkaian dalam upaya memperoleh Calon Pegawai Negeri Sipil yang memiliki knowledge, skill, attitude, serta berintegritas. Tak lupa, beliau juga mengucapkan terima kasih kepada Tim BKN atas koordinasi yang baik, serta Petugas Satgas Covid yang selalu memberikan edukasi dalam penerapan protokol kesehatan," ucapnya.