Selasa 24 Aug 2021 13:14 WIB

53.966 Pelajar di Sulsel Telah divaksinasi Covid-19

Pempro Sulsel telah melaksanakan vaksinasi Covid-19 pada anak usia 12 - 17 tahun.

Tenaga kesehatan saat menyuntikan vaksin Sinovac kepada pelajar.
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Tenaga kesehatan saat menyuntikan vaksin Sinovac kepada pelajar.

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- Sebanyak 53.966 pelajar atau 5,5 persen dari total 978.890 pelajar berusia 12 sampai 17 tahun yang menjadi sasaran program vaksinasi Covid-19 di Provinsi Sulawesi Selatan sudah menjalani vaksinasi menurut data Dinas Kesehatan per 21 Agustus 2021. Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan melaksanakan vaksinasi Covid-19 pada anak usia 12 sampai 17 tahun, yang mencakup pelajar sekolah menengah pertama (SMP) dan sekolah menengah atas (SMA), sejak Juli 2021.

Sebagaimana dikutip dalam keterangan pers pemerintah di Makassar, Selasa (24/8), Pelaksana Tugas Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman bersyukur para pelajar antusias menjalani vaksinasi Covid-19. "Dengan vaksinasi, kita membangun herd immunity (kekebalan kelompok)," katanya. 

Baca Juga

Di antara pelajar yang telah menjalani vaksinasi ada Nisa, siswa SMAN7 Makassar. Dia menjalani vaksinasi dalam program Kebut Vaksinasi Sulawesi Selatan bagi Pelajar SMA dan SMK yang dipusatkan di SMAN 22 Makassar. Nisa berharap setelah para pelajar divaksinasi kegiatan belajar mengajar secara tatap muka bisa kembali dilaksanakan di sekolah.

Fikri Fahrezy, pelajar SMAN 7 Makassar yang lain, juga sudah menjalani vaksinasi. Dia memanfaatkan fasilitas pelayanan vaksinasi keliling yang disediakan oleh pemerintah provinsi. "Alhamdulillah ada vaksinasi keliling dari Pemprov Sulsel, yang membantu dan memudahkan kami sehingga tidak perlu bepergian jauh untuk mendapatkan vaksin," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement