Rabu 07 Jul 2021 22:00 WIB

Pemkab Pamekasan Matikan Penerangan Jalan di Titik Berkumpul

Pemadaman penerangan jalan umum akan berlangsung hingga PPKM Darurat berakhir

Rep: Antara/ Red: Christiyaningsih
Pemadaman penerangan jalan umum di Pamekasan akan berlangsung hingga PPKM Darurat berakhir. Ilustrasi
Foto: Antara/Siswowidodo
Pemadaman penerangan jalan umum di Pamekasan akan berlangsung hingga PPKM Darurat berakhir. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, PAMEKASAN - Pemerintah Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur mematikan semua penerangan jalan umum (PJU) yang berpotensi menjadi tempat kumpul para pemuda dan remaja. Hal ini dilakukan untuk mengurangi kerumunan massa di malam hari guna menekan penyebaran Covid-19 yang meningkat belakangan ini.

Menurut Bupati Pamekasan Baddrut Tamam di Pamekasan, Rabu malam, hal ini dilakukan berdasarkan kesepakatan antara Pemkab Pamekasan dengan aparat keamanan. Aparat tersebut yakni Polres Pamekasan, Kodim 0826 Pamekasan, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Pemkab Pamekasan, dan Satgas COVID-19 Pamekasan.

Baca Juga

"Berdasarkan pengamatan oleh petugas, kerumunan tidak hanya di kafe-kafe saja, akan tetapi juga di sejumlah tempat yang ada penerangannya. Makanya, mulai malam ini PJU yang berpotensi menjadi tempat nongkrong masyarakat kita matikan," kata Baddrut.

Dia menjelaskan pemadaman penerangan jalan umum akan berlangsung hingga Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat berakhir yakni pada 20 Juli 2021. Pemadaman PJU yang berpotensi menjadi tempat nongkrong masyarakat ini tidak hanya di kota tetapi juga di wilayah kecamatan hingga di desa-desa.

"Melalui upaya ini, kami berharap penyebaran Covid-19 di kabupaten ini bisa ditekan. Apalagi saat ini Pamekasan sudah berubah status dari sebelumnya zona kuning menjadi zona merah dalam penyebaran Covid-19," katanya.

Sebelumnya Satgas Covid-19 Pemkab Pamekasan merilis saat ini jumlah warga Pamekasan yang terkonfirmasi positif terpapar corona sebanyak 1.426 dengan jumlah kasus aktif baru sebanyak 150 orang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement