REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA--Fasilitas wifi publik di Kota Yogyakarta yang sudah dipasang mencapai 501 titik. Pemerintah Kota (Pemkot) berharap wifi publik ini dapat dijadikan sebagai pusat pembelajaran digital.
"Kami ingin membuat titik-titik wifi publik menjadi pusat pembelajaran digital di masyarakat,” kata Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian (Diskominfosan) Kota Yogyakarta, Tri Hastono di Kompleks Balai Kota Yogyakarta, Senin (14/6).
Tri menuturkan, 501 titik wifi publik yang telah dipasang mencakup di kampung-kampung, balai RW, ruang terbuka hijau hingga pos ronda. Sehingga, fasilitas ini dapat dimanfaatkan masyarakat luas.
Terlebih, menurutnya, tingkat pengenalan internet di Kota Yogyakarta sudah lebih dari 70 persen. Sementara, tingkat konsumsi paket data internet juga tinggi.
Hal ini, kata Tri, menunjukkan literasi digital masyarakat di Kota Yogyakarta cukup tinggi. Dengan tersedianya wifi publik ini, pihaknya juga berharap dapat menumbuhkan aktivitas ekonomi digital.
"Satu orang dimungkinkan memegang lebih dari satu telepon seluler, ketersediaan jaringan internet yang merata harapannya bisa menumbuhkan aktivitas kreatif dan ekonomi digital," ujarnya.
Pihaknya juga mengembangkan pelatihan-pelatihan terkait dengan ekonomi digital yang berbasis komunitas. Salah satunya melakukan pelatihan terkait pemasaran digital yang sudah pernah dilakukan di Kecamatan Kraton, Yogyakarta.
"Peningkatan ekosistem digital bisa dalam konteks aktivitas ekonomi, edukasi maupun hobi. Kami identifikasi kebutuhan jenis pelatihan dan pendampingan di masyarakat, kami laksanakan pelatihan pada komunitas yang sudah siap," jelas Tri.