Selasa 06 Apr 2021 08:15 WIB

BI Solo dan Pemkab Sragen Kukuhkan TP2DD

TP2DD dapat segera menjalankan amanah mendorong digitalisasi di daerahnya.

Rep: Binti Sholikah/ Red: Friska Yolandha
Bank Indonesia (BI) Solo bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sragen melaksanakan Pengukuhan Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) Kabupaten Sragen, Senin (5/4).
Foto:

FEKDI 2021 dibuka langsung oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI didampingi oleh Gubernur Bank Indonesia, Menteri Sekretaris Negara, Menteri Dalam Negeri, Menteri Keuangan, Menteri Komunikasi dan Informatika, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, dan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional.

Pembukaan FEKDI 2021 ditandai dengan Launching P2DD melalui terbentuknya 110 TP2DD di tingkat provinsi dan/atau kabupaten/kota se-Indonesia. TP2DD yang telah terbentuk di wilayah Solo Raya antara lain Kabupaten Sragen, Kabupaten Sukoharjo, Kabupaten Boyolali, Kabupaten Karanganyar, dan Kabupaten Wonogiri.

 

Nugroho menambahkan, ke depan, BI Solo akan terus berkoordinasi dengan pemerintah daerah di Solo Raya melalui TP2DD guna mendukung digitalisasi transaksi pemerintah, baik dari sisi penerimaan maupun pengeluaran sehingga berdampak pada meningkatnya potensi pendapatan asli daerah (PAD). Terlebih, masih meluasnya pandemi Covid-19 menjadi salah satu momentum pendorong urgensi ETP untuk memberikan fasilitasi alternatif pembayaran nontunai yang lebih cepat, mudah, murah, aman, dan andal.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement