REPUBLIKA.CO.ID, TEGAL -- Teknologi dalam satu dekade ini berkembang pesat. Berita dan kajian perkembangan teknologi ini tentunya menjadi perhatian banyak blogger. Blogspot saat ini menjadi media untuk mengungkapkan asumsi, ide, komentar bahkan unek-unek yang disampaikan oleh penulis.
Banyak institusi, organisasi bahkan kelompok membutuhkan media untuk menyampaikan informasi terhadap kegiatan-kegiatan yang dilakukan. Salah satunya kelompok karang taruna di Telurahan Pekauman, Tegal. Dosen-dosen di Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) Kampus Tegal mengadakan pelatihan pembuatan blog sebagai media informasi pada karang taruna tersebut, Ahad (14/3) lalu.
Beranggotakan Warjiyono, Suleman, Rousyati sebagai dosen Universitas BSI Kampus Tegal, pelatihan ini juga dibantu oleh himpunan mahasiswa dan badan eksekutif mahasiswa kampus. Rousyati selaku narasumber mengungkapkan blog merupakan media informasi yang penting dan bisa digunakan juga sebagai media promosi.
“Blogspot merupakan salah satu contoh penyedia akun website gratis untuk melakukan sharing, posting dalam menyampaikan media informasi ataupun informasi yang ingin disampaikan,” ungkapnya dalam keterangan rilis, Rabu (31/3).
Blogspot memiliki banyak kelebihan, yakni telah terintegrasi langsung dengan produk Google, layanan gratis, support google adsense, banyak pilihan tema secara gratis, dimodifikasi sesuai keinginan, bebas dari hosting, serta SEO yang friendly.
“Kelebihan yang dimiliki blogspot membuat banyak orang lebih memilih menggunakannya sebagai media promosi dan informasi. Selain layanannya gratis, para pengguna juga tidak perlu memikirkan SEO dan bebas pembayaran hosting,” jelas Rousyati, dalam siaran pers.
Nur Kholis selaku ketua karang taruna mengapresiasi antusias peserta yang mengikuti seminar. “Saya berharap acara ini dapat menambahkan keahlian anggota karang taruna sehingga kita dapat membuat blog sebagai media informasi kegiatan karang taruna,” tutupnya.