Selasa 16 Mar 2021 05:51 WIB

Doni Monardo: Kasus Kematian Nakes Turun Signifikan

PPKM mikro juga berdampak signifikan terhadap turunnya angka kematian nakes

Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Doni Monardo.
Foto: BNPB
Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Doni Monardo.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Satgas Penanganan Covid-19, Doni Monardo, menyebut, kasus kematian tenaga kesehatan (nakes) saat ini mengalami penurunan signifikan. Menurunnya angka kematian dokter terlihat setelah pemerintah memulai program vaksinasi Covid-19 untuk dokter dan tenaga kesehatan pada Januari lalu.

"Setelah adanya program vaksinasi pemerintah yang dilakukan Kemenkes atas perintah Bapak Presiden dan juga upaya satgas membentuk bidang perlindungan nakes, alhamdulilah, angka kematian dokter dan nakes mengalami penurunan signifikan," kata Doni dalam rapat kerja dengan Komisi IX, Senin (15/3).

Doni mengatakan, tingginya angka kematian di Indonesia disebabkan adanya libur panjang. Saat libur panjang, terjadi kasus aktif cukup tinggi yang menyebabkan ketersediaan tempat tidur di rumah sakit mencapai hampir 100 persen di sejumlah provinsi yang ada di Pulau Jawa dan Bali pada Desember-Januari lalu.

Selain vaksinasi, adanya pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) mikro juga berdampak signifikan terhadap turunnya angka kematian dokter dan nakes. Doni menilai, banyaknya kasus aktif yang terjadi selama libur panjang menjadi pembelajaran pemerintah untuk melakukan pembatasan.

"Dengan strategi yang terakhir, yaitu melarang para pegawai pemerintah, yaitu ASN, BUMN, dan juga TNI untuk tidak bepergian ke luar kota, ini ternyata sangat efektif," ujar Doni. (febrianto adi saputro, ed: mas alamil huda)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement