REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Personel dari Komando Rayon Militer (Koramil) 08/Jagakarsa menangkap hantu pocong palsu di Jalan Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan, pada Ahad (14/3) dini hari. Sebab, keberadaan pocong palsu itu membuat warga ketakutan.
Danramil 08/Jagakarsa, Lettu Inf P Ari Ws, mengatakan, penangkapan pocong palsu itu bermula ketika seorang warga melihat pocong di balik pohon pada Ahad dini hari. Ia lantas melaporkan kejadian itu ke personel Koramil yang sedang patroli dan kebetulan melintas di sana.
Personel Koramil bersama warga lantas berinisiatif mencari keberadaan pocong itu. Mereka sudah menduga pocong itu palsu. Setelah melakukan pencarian beberapa saat, petugas bersama warga menemukan pocong itu pada pukul 03.30 WIB. Pemeran hantu pocong palsu itu ditemukan dalam kondisi bersembunyi karena takut dicari warga dan tentara.
Hantu pocong palsu itu lantas dibawa petugas untuk diperiksa. "Perilaku ini sangat kita sayangkan. Selain membuat resah warga, bisa saja menimbulkan kecelakaan akibat takut berlebih," kata Lettu Inf P Ari Ws dalam keterangan tertulisnya, Senin (15/3).
Ari mengatakan, pemeran pocong palsu itu adalah pria berinisial A. Kepada petugas, A mengaku bahwa penyamarannya menjadi pocong hanya karena iseng belaka.
"Lantaran usia pelaku masih di bawah umur, A hanya dibina agar tidak mengulangi perbuatannya dan dikembalikan ke orang tuanya," kata Ari.