Jumat 22 Jan 2021 17:40 WIB

Bupati Sleman Terinfeksi Covid-19 Usai Vaksin, Ini Kata IDI

Saat ini, Purnomo melakukan isolasi mandiri di Rumah Dinas Bupati.

Rep: Rr Laeny Sulistyawati / Red: Agus Yulianto
Ketua Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI) - Daeng M. Faqih
Foto:

Dikatakannya, secara alamiah, waktu antara paparan dan munculnya gejala atau load virus sedang tinggi adalah sekitar lima hingga enam hari. Artinya, ini jadi waktu yang pas karena bupati divaksin tanggal 14 Januari 2021, sementara hasil swab PCR menyatakan positif tanggal 20 Januari. 

Namun, dia menambahkan, kejadian ini tentu tetap dilaporkan sebagai Kejadian Ikutan Pasca-Imunisasi (KIPI). Dia mengatakan, vaksinasi Covid-19 memang membutuhkan dua kali dosis penyuntikan sebab sistem imun perlu waktu lewat paparan yang lebih lama untuk mengetahui bagaimana cara efektif melawan virus. 

Adapun suntikan pertama dilakukan untuk memicu respons kekebalan awal. Kemudian, dilanjutkan suntikan kedua untuk menguatkan respons imun yang telah terbentuk. 

"Hal ini memicu respons antibodi yang lebih cepat dan lebih efektif di masa mendatang," kata perempuan yang juga menjabat juru bicara Vaksinasi Covid-19 dari Kemenkes ini. 

 

Berdasarkan penjelasan tertulis dari Kabupaten Sleman, saat ini, Purnomo melakukan isolasi mandiri di Rumah Dinas Bupati. Kondisinya saat ini dalam keadaan baik dan tidak ada gejala apa pun. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement