Rabu 20 Jan 2021 07:13 WIB

Ratusan Keluarga Korban Banjir Bandang Gunung Mas Mengungsi

Material longsoran menyumbat aliran sungai sehingga membuat debit air meluap.

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Agus Yulianto
Warga melihat permukiman yang terdampak banjir bandang di Kampung Gunung Mas, Tugu Selatan, Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (19/1/2021). Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor menyatakan 474 warga berhasil dievakuasi dari bencana banjir bandang di Desa Tugu Selatan, dan dalam peristiwa tersebut tidak terdapat korban jiwa. ANTARA FOTO/ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/aww.
Foto:

Adapun upaya penanganan yang dilakukan BPBD Provinsi Jawa Barat, kata dia, adalah berkoordinasi dengan BPBD Kabupaten Bogor. Kemudian PUSDALOPS PB Kab Bogor mengasessment ke lokasi kejadian, serta melakukan evakuasi.  

Selain itu, kata dia, Pusdalops PB Kabupaten Bogor berkoordinasi dengan aparat setempat untuk mememuhi kebutuhan mendesak. Seperti, pipa air torn/bak penampungan air (penampungan air bersih warga hancur), Perlengkapan bayi/kidswer+family kit. "Sementara logistik tercover oleh warga," katanya.

 

Saat ini, ungkap dia, kondisinya warga sementara di ungsikan di rumah saudaranya dan sebagian di wisma PTPN 8 gunung mas. Banjir pun, sudah mulai surut. "BPBD Kabupaten bogor mendirikan posko di Gunung Mas untuk penerimaan logistik dan bantuan lainnya," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement