Ahad 17 Jan 2021 02:15 WIB

 Mendes: BLT Tersalurkan dengan baik ke Masyarakat

99 persen dana desa sudah tersalurkan ke masyarakat.

 Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendes PDTT), Abdul Halim Iskandar.
Foto: Kemendes PDTT
Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendes PDTT), Abdul Halim Iskandar.

REPUBLIKA.CO.ID, PALU -- Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes-PDTT) Abdul Halim Iskandar mengatakan, bantuan langsung tunai (BLT) dana desa, tersalurkan dengan baik kepada masyarakat. Termasuk, yang kehilangan pekerjaan dampak dari pandemi Covid-19.

"Seluruh desa kemarin yang melaksanakan penyaluran BLT. Saya nyatakan 99 persen bagus semua, termasuk di Sulawesi Tengah," ucap Abdul Halim Iskandar, di Sigi, Sabtu (16/1).

Mendes Abdul Halim Iskandar melaksanakan kunjungan kerja di Kabupaten Sigi dalam rangka sinergitas program pembangunan desa berbasis Sustainabel Development Goals (SDGs) desa atau pembangunan desa yang berkelanjutan dan pemberdayaan masyarakat desa.

photo
Pengunjung menikmati pemandangan dari puncak saat berwisata di Bukit Satu Pohon di Desa Sibedi, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, Ahad (15/11/2020). Kawasan wisata perbukitan alam yang dikelola oleh kelompok pemuda setempat dan disokong Anggaran Dana Desa itu ramai dikunjungi warga pada setiap hari libur. - (Antara/Basri Marzuki)
 
 

Kepada kepala desa dan pemerintah Kabupaten Sigi Mendes Abdul Halim mengucapkan terima kasih atas segala ikhtiarnya. Sehingga, dana desa bisa dirasakan oleh masyarakat desa.

Mendes berharap, ke depan dana desa bukan hanya dirasakan oleh sebagian besar masyarakat di desa, tetapi dirasakan oleh semua warga desa. "Karena itu kita menyebut dengan 'Desa Surga' semua untuk warga. Artinya apa, ketika dana desa sudah dirasakan nilainya untuk seluruh warga," ujarnya.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement