Jumat 25 Sep 2020 23:26 WIB

Positif Covid di Depok Bertambah 25 Kasus, Sembuh 85 Orang

Total keseluruhan positif Covid-19 di Depok sebanyak 3.572 orang.

Rep: Rusdy Nurdiansyah/ Red: Andri Saubani
Pengumuan pemberitahuan penutupan sementara Kantor Kecamatan Bojongsari, Kota Depok, akibat adanya ASN yang positif terpapar Covid-19, Kamis (17/9). (ilustrasi)
Foto: Istimewa
Pengumuan pemberitahuan penutupan sementara Kantor Kecamatan Bojongsari, Kota Depok, akibat adanya ASN yang positif terpapar Covid-19, Kamis (17/9). (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Berdasarkan data Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 (GTPPC) Kota Depok pada Jumat (25/9), terjadi penambahan terkonfirmasi positif Covid-19 sebanyak 25 orang dan cukup banyak pasien positif sembuh yakni 85 orang. Adapun total keseluruhan yang terkonfirmasi positif Covid-19 mencapai sebanyak 3.572 orang dan total pasien positif Covid-19 sembuh yakni 2.570 orang.

Untuk korban positif Covid-19 meninggal dunia yakni bertambah dua orang. Total korban positif Covid-19 meninggal dunia sebanyak 123 orang.

Baca Juga

Sementara itu, untuk membantu pencegahan penyebaran Covid-19 di Kota Depok, Direktorat Polisi Pamong Praja dan Perlindungan Masyarakat Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) memberikan bantuan berupa masker dan hand sanitizer.

"Ini merupakan bentuk dukungan untuk memberikan semangat agar Satpol PP Kota Depok dapat terus meningkatkan kinerjanya dalam melakukan pencegahan penyebaran Covid-19 di Kota Depok," jelas Direktur Polisi Pamong Praja dan Perlindungan Masyarakat Kemendagri, Benhard Rondonuwu di Balai Kota Depok, Jumat (25/9)

Adapun, bantuan yang diberikan sebanyak 33 botol hand sanitizer masing-masing sebanyak empat liter. Kemudian, masker 33 boks, sebanyak 1.650 lembar.

"Kami meminta Satpol PP untuk terus melakukan penertiban bagi masyarakat yang melanggar protokol kesehatan," harap Benhard.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Depok Hardiono mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan yang diberikan. Pemerintah Kota (Pemkot) Depok akan terus melakukan berbagai upaya pencegahan dan penindakan.

"Kami akan terus melakukan berbagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19, salah satunya dengan melakukan operasi Depok Bermasker," tutupnya.

photo
Jam Malam di Bogor dan Depok - (Republika)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement