Sabtu 29 Aug 2020 16:02 WIB

Labuan Baju, Destinasi Wisata Timur Indonesia yang Bersolek

Labuan Bajo terus bersolek untuk menggaet wisatawan domestik dan mancanegara.

Labuan Bajo terus bersolek untuk menggaet wisatawan domestik dan mancanegara. Pulau Padar, Labuan Bajo.
Foto: Fian Firatmaja/Republika TV
Labuan Bajo terus bersolek untuk menggaet wisatawan domestik dan mancanegara. Pulau Padar, Labuan Bajo.

REPUBLIKA.CO.ID, Pada 2019 lalu, ada 184.208 wisatawan berlibur ke Labuan Bajo.  Ada Pulau Komodo, yang tak ada bandingannya di dunia. Ada Pulau Padar, Pulau Kelor, Pulau Rinca, dan Pulau Kanawa yang daya pukaunya sangat luar biasa. Pesona alamnya natural, sangat alami.  

Kekayaan alam yang luar biasa tersebut, harus didukung dengan sistem teknologi, agar hasilnya maksimal. Apalagi pada 2 Agustus 2016 lalu, Presiden Joko Widodo telah menetapkan Labuan Bajo sebagai destinasi wisata super premium.

Baca Juga

Kapolres Manggarai Barat, AKBP Bambang Hari Wibowo, mendukung kekayaan alam dan penetapan itu, dengan mengusung gagasan yang juga super premium, yaitu electronic securing integrated system (ESIS). 

Pada Kamis (27/8), Kapolres Manggarai Barat, AKBP Bambang Hari Wibowo, menuturkan  gagasan super premium tersebut, sudah mulai dieksekusi secara bertahap di Labuan Bajo. Intinya, ESIS adalah strategi pengembangan destinasi wisata dengan mensinergikan kekuatan pemerintah dan kekuatan sektor swasta, berbasis teknologi informasi (IT) yang modern.

ESIS adalah wujud kongkrit dukungan AKBP Bambang Hari Wibowo terhadap kebijakan Presiden Joko Widodo. “Kita tahu, Labuan Bajo merupakan destinasi super premium pertama dan baru satu-satunya di Indonesia,” ujar dia dalam keterangannya, Sabtu (29/8).  

photo
Sejumlah kapal wisata jenis pinisi berlabuh di perairan Labuan Bajo, Manggarai Barat, NTT Selasa (22/1/2020). - (Antara/Kornelis Kaha)

Labuan Bajo berada di  Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT). Boleh dibilang, selain Bali, Labuan Bajo adalah destinasi wisata kedua terpopuler di Indonesia. Bukan hanya di kalangan wisatawan nusantara, tapi juga bagi wisatawan mancanegara. Keindahan bertabur di seluruh pulau, di semua pantai, hingga di kedalaman lautan.   

Semua itu natural, alami. Bukan pulau buatan, bukan pantai reklamasi, dan bukan pula pesona dasar laut yang direkayasa. Karena itulah, bagi Indonesia, Labuan Bajo adalah asset wisata yang sangat berharga. Sangat tepat Labuan Bajo ditetapkan Presiden Joko Widodo sebagai destinasi super premium. Dengan dukungan ESIS yang digagas AKBP Bambang Hari Wibowo, maka seluruh lini  pengelolaan Labuan Bajo akan dilakukan dengan cara-cara yang juga super premium. 

Wisatawan yang hendak berwisata ke Labuan Bajo, mendapat keleluasaan yang super premium, untuk memilih jenis akomodasi yang sesuai dengan yang mereka inginkan. Ada banyak pilihan destinasi super premium yang sangat patut untuk dikunjungi di Labuan Bajo. Wisatawan leluasa memilih, sesuai dengan lamanya waktu yang mereka alokasikan untuk berwisata serta rentang bujet yang hendak mereka gunakan. 

Pengunjung bisa mengakses https://booking.labuanbajoflores.id. Seluruh info yang dibutuhkan, tersedia di laman web tersebut. Kita sebagai wisatawan leluasa merencanakan liburan di Labuan Bajo. Pendekatan secara online itu dilakukan, untuk merespon gaya hidup digital para wisatawan, yang membutuhkan kecepatan informasi untuk liburan yang berkualitas.

photo
Pada Kamis (27/8), Kapolres Manggarai Barat, AKBP Bambang Hari Wibowo, mengunjungi kawasan wisata Labuan Bajo - (Dok Istimewa)

Model berwisata secara smart tourism ini, mulai diterapkan sejak 15 Juni 2020 lalu. Dengan demikian, sebelum kita menuju ke Labuan Bajo, kita sudah memilih destinasi apa saja yang hendak kita kunjungi dan jenis akomodasi apa saja yang hendak kita nikmati di sana. Berwisata secara terencana seperti itu adalah layanan premium wisata yang pertama di Indonesia.

Ini memang pilot project wisata, yang kelak akan diterapkan di berbagai destinasi wisata yang relevan di tanah air. Wisata terencana seperti ini, bukan hanya menguntungkan wisatawan, tapi sekaligus menguntungkan para investor wisata yang ada di Labuan Bajo. Harapan serta kebutuhan wisatawan langsung bisa dipetakan oleh pengelola dan investor wisata, sebelum wisatawan tiba di Labuan Bajo.

Kapolres Manggarai Barat AKBP Bambang Hari Wibowo, sangat paham akan agenda nasional itu. Makanya, AKBP Bambang Hari Wibowo jauh-jauh hari, sudah berkomitmen untuk menjamin keamanan para investor pariwisata di kawasan Manggarai Barat. Kepada para investor, dia meyakinkan, tak usah ragu untuk berinvestasi di Manggarai Barat. Dia optimis, Labuan Bajo akan terus tumbuh dan jumlah wisatawan akan terus bertambah.

Direktur Utama Badan Otorita Pariwisata Labuan Bajo Flores (BOPLBF), Shana Fatina, mendukung gagasan ESIS itu bersama Forkompimda, TNI, TNK Komodo, Dinas Pariwisata, Dinas Kelautan, Dinas Kehutanan, para pengusaha pariwisata dan sektor pendukungnya, tokoh agama, tokoh masyarakat, tua golo, Apindo, Kadin, dan pihak terkait lainnya.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement