Rabu 26 Aug 2020 09:55 WIB

Warga Pondok Aren Temukan Jasad Wanita dalam Kardus

Jasad wanita tersebut diduga sudah meninggal sejak tiga hari lalu.

Rep: Abdurrahman Rabbani/ Red: Esthi Maharani
Jenazah (ilustrasi).
Foto: Immortal.org/ca
Jenazah (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG SELATAN — Jasad seorang wanita ditemukan membusuk di sebuah kontrakan yang berada di Kampung Kebantenan RT 03 RW 08, Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan, Selasa (25/8) malam. Kepolisian menyebut jasad wanita itu dimasukkan ke dalam kardus dan diduga telah tewas sejak tiga hari lalu.

Kasatreskrim Polres Tangerang Selatan (Tangsel) AKP Muharram Wibisono mengatakan, informasi penemuan korban disampaikan oleh warga setempat. Mereka mengaku mencium bau busuk di sekitar lokasi kontrakan.

“Kejadian dilaporkan oleh warga sekitar sini. Mungkin diduga korban ini sudah meninggal dari sekitar tiga hari yang lalu,” katanya, Rabu (26/8).

Ia menerangkan, beberapa saksi di sekitar lokasi menyampaikan bahwa korban merupakan tamu kontrakan. Sedangkan penghuni asli merupakan seorang pria yang bekerja sebagai security.

Lebih lanjut, korban terakhir terlihat pada hari Sabtu (22/8) mendatangi kontrakan tersebut. Pada saat itu warga tidak curiga sebab ia kerap datang mengunjungi kontrakan si penghuni. Sedangkan pada hari itu penghuni kontrakan menghilang tidak ada di lokasi.

“Dari beberapa saksi awal yang kita periksa mengetahui bahwa korban ini terakhir kali masuk kos-kosan ini hari Sabtu. Mudah-mudahan saya segera dapat menemukan pelakunya karena memang di kos kosan ini korban sebagai tamu,” jelasnya.

Jasad wanita tersebut ditemukan di dalam kardus. Di lokasi, polisi juga menemukan karung yang diduga akan dipakai untuk membungkus jasad. Pihak kepolisian juga menemukan senjata tajam di sekitar lokasi kejadian yang diduga untuk menghabisi korban.

“Kita temukan oleh anggota memang posisi berada di dalam kardus ya, memang ada karung yang mungkin diduga rencananya dimasukkan ke dalam karung namun tidak muat. Kita masih coba melihat lagi lukanya karena kondisi jenazah sudah tiga hari. Jadi sudah tidak sempurna," kata Muharram.

Pihaknya pun masih terus lakukan penyelidikan lebih lanjut terkait kejadian penemuan jasad wanita dalam kardus. Ia pun kini masih menunggu hasil visum dan beberapa keterangan dari para saksi.

“Nanti kita akan lakukan pemeriksaan lebih dalam,” ucapnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement