Rabu 12 Aug 2020 10:46 WIB

Polisi Buru Pria Pembawa Kabur Gadis di Bawah Umur

Pencarian Wawan Gunawan dilakukan sampai ke Sukabumi, Jawa Barat.

Rep: Akhmad Nursyeha/ Red: Erik Purnama Putra
Wawan Gunawan (41 tahun) membawa kabur gadis berusia 14 yang sudah melahirkan.
Foto: Akhmad Nursyeha
Wawan Gunawan (41 tahun) membawa kabur gadis berusia 14 yang sudah melahirkan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kapolsek Cengkareng Kompol Khoiri mengungkapkan, pihaknya hingga kini masih berupaya mencari keberadaan Wawan Gunawan (41) yang membawa kabur F, gadis berusia 14 tahun. Wawan dan F selama ini menjalin hubungan terlarang, hingga lahir bayi berusia satu bulan dua pekan.

Khoiri menduga, F dan Wawan sudah tidak berada di Jakarta. Namun, sampai saat ini, pihaknya masih melakukan pengejaran terhadap pelaku. "Ini masih kami cari," ujar Khoiri saat dikonfirmasi di Jakarta, Rabu (12/8) pagi WIB.

Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Cengkareng, AKP Antonius mengatakan, ibu F, Ronnawati (35) pernah berencana untuk memolisikan Wawan. Namun, niat tersebut diurungkan karena usia kandungan F memasuki usia lima bulan pada saat itu.

 

Sehingga, keinginan Ronna untuk melaporkan Wawan akhirnya dibatalkan, kasus itu diselesaikan secara kekeluargaan. Karena itu, pihak kepolisian dibuat terkejut begitu mendapatkan laporan perkara pada kasus serupa dua pekan lalu.

"Barulah akhir Juli 2020 dia laporan ke kami. Kami kaget aja, saya pikir selesai," kata Antonius menjelaskan kedatangan Ronnawati ke Polsek Cengkareng.

 

Dari pemeriksaan sejumlah saksi, diduga F sukarela untuk kabur bersama dengan Wawan. Meskipun begitu, kata dia, kasus ini tetap memenuhi unsur penculikan karena menimbang usia F masih di bawah umur. Dengan demikian, pihak kepolisian masih melakukan pengejaran terhadap pelaku dan mencari lokasi keberadaan F.  Bahkan pencarian dilakukan sampai ke daerah Sukabumi, Jawa Barat.

 

Dalam pengejarannya, Antonius menyampaikan, jajarannya menemukan sepeda motor yang dibawa F di hari saat menghilang dari pencarian orang tuanya. Sepeda motor itu ditemukan di kawasan Pondok Rangon, Jakarta Timur, saat hendak dijual. "Anggota saya yang menyamar menjadi pembelinya. Tapi setelah COD (cash on delivery) di tempat, ternyata bukan pelaku, tapi orang yang disuruh," ujar Antonius.

 

Sebelumnya, seorang gadis remaja berinisial F (14 tahun) dibawa kabur oleh laki-laki bernama Wawan (41). Sebelum dibawa kabur, Wawan pernah menghamili F dan melahirkan bayi pertama dengan kondisi sesar.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement