REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Orchid Forest kembali hadir dengan kejutan baru. Bertepatan dengan Hari Anak Nasional pada tanggal 23 Juli 2020, obyek wisata yang berada di daerah Cikole, Lembang-Bandung, turut memeriahkan momen ini dengan mengajak anak-anak untuk rehat sejenak dari gadget-nya untuk bermain kembali di alam.
Menurut CEO dari Orchid Forest Cikole, Barry Akbar selaku selama bulan Juli ini, Orchid Forest Cikole menghadirkan berbagai macam promo khusus untuk anak-anak di bawah 6 tahun dengan memberikan promo. Seperti, gratis tiket masuk setiap hari Senin sampai Jumat dan potongan harga 50 persen untuk tiket Masuk setiap hari Sabtu.
"Selain itu, Orchid Forest Cikole juga menyediakan berbagai promo untuk wahana anak-anak di bawah 6 tahun, seperti gratis tiket masuk untuk wahana Orchid Castle dan wahana Putt-Putt Golf pada hari Senin-Jumat," ujar Barry kepada wartawan, Rabu (22/7).
Barry mengatakan, dalam kondisi New Normal ini dimana semua banyak menghabiskan waktu di dalam rumah. Kesempatan untuk keluar dan bertemu alam semakin tipis yang membuat orang tua dan juga anak-anak merasakan adanya peningkatan terhadap ketergantungan gadget.
Da ingin mengajak anak-anak agar dapat bermain kembali di tengah hutan dengan menghirup udara segar agar merasakan beragam manfaat dengan mendekatkan diri pada alam.
“Kecintaan terhadap alam Indonesia dapat dipupuk sedari dini dengan melihat betapa indahnya kekayaan alam yang dimiliki oleh negeri kita ini. Anak-anak bersama kami, Orchid Forest Cikole, dapat sama-sama belajar dan berupaya untuk menjaga kelestarian dan keindahan alam Indonesia,” ucap dia.
Dengan konsep Edusport, kata dia, Orchid Forest Cikole memfasilitasi semua untuk bermain di alam bebas dengan aman. Tempat ini juga mengusung konsep edukasi yang terdapat di berbagai wahananya. Orchid House, contohnya, adalah penangkaran anggrek terbesar di Indonesia yang menawarkan berbagai pengetahuan mengenai jenis-jenis anggrek beserta asal muasalnya.