REPUBLIKA.CO.ID, BANDARLAMPUNG -- Dinas Perhubungan Provinsi Lampung siap meningkatkan kembali pengawasan transportasi di simpul-simpul kedatangan, guna mengantisipasi adanya persebaran Covid-19 antarwilayah di masa normal baru.
"Pengawasan dan protokol kesehatan telah kita terapkan sejak awal Covid-19, dan kami siap meningkatkan pengawasan di masa adaptasi normal baru," ujar Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Lampung Bambang Sumbogo di Bandarlampung, Selasa (14/7).
Ia mengatakan skema peningkatan pengawasan akan dilakukan di simpul-simpul kedatangan serta area transportasi publik.
"Kita akan tingkatkan kembali pengawasan disimpul kedatangan, ataupun di transportasi seperti kereta api, namun untuk fungsi cek poin kita menunggu perintah untuk diaktifkan kembali atau tidak," katanya.
Ia menjelaskan, Lampung sebagai gerbang Sumatra memungkinkan terjadinya mobilitas tinggi perjalanan antar Provinsi, sehingga pengawasan akan tetap dilakukan.
"Mobilitas transportasi di Lampung sangatlah tinggi karena menjadi pintu gerbang Sumatra, sehingga untuk mengantisipasi persebaran Covid-19 pengawasan dan penerapan protokol kesehatan akan terus dilakukan," katanya.
Presiden Republik Indonesia dalam rapat percepatan penanganan dampak pandemi, juga menekankan pentingnya pengendalian lalu lintas warga di perbatasan dalam upaya mencegah penyebaran Covid-19 antarwilayah.