REPUBLIKA.CO.ID, BANDAR LAMPUNG -- Jumlah pasien positif Covid-19 di Provinsi Lampung yang sembuh bertambah empat orang lagi menjadi 188 orang pada Sabtu (27/6). Sedangkan jumlah pasien positif Covid-19 bertambah satu kasus menjadi 141 orang, dan meninggal dunia 12 orang, tidak ada penambahan.
Berdasarkan data Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Lampung, Sabtu (27/6), jumlah orang dalam pemantauan sebanyak 3.523 orang, selesai dipantau 14 hari 3.447 orang, masih dipantau 68 orang, dan ODP meninggal dunia 8 orang. Jumlah pasien dalam pengawasan (PDP) 165 orang, sudah sembuh/pulang 128 orang, dan masih dirawat/diisolasi di rumah sakit rujukan 8 orang, PDP meninggal dunia 29 orang.
"Hari ini ada penambahan satu kasus pasien positif Covid-19, dan ada pasien positif yang sembuh bertambah empat orang," kata Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Lampung Reihana kepada wartawan di Bandar Lampung, Sabtu (27/6).
Reihana menjelaskan, seorang pasien positif tambahan tersebut yakni pasien 188, perempuan 47 tahun dari Kota Bandar Lampung. Pasien tersebut terinfeksi virus corona diketahui dari hasil tracing (pelacakan) terhadap pasien 170. Saat ini, ujarnya, pasien perempuan tersebut menjalani isolasi mandiri.
Sedangkan pasien positif yang sembuh sebanyak empat orang, Reihana yang juga kepala Dinkes Provinsi Lampung memaparkan, pasien 151 atas nama Benny (44 tahun) lelaki asal Kota Bandar Lampung. Pasien 175 Paulina (27), perempuan dari Bandar Lampung. Pasien 178 Patma Manalu (18), lelaki asal Bandar Lampung, dan terakhir pasien 179 Muhammad Edwardo (23) dari Bandar Lampung.
Reihana mengatakan, pemeriksaan swab pasien yang telah dilakukan sejak beroperasinya alat polymerase chain reaction (PCR) di Laboratorium Kesehatan Daerah Provinsi Lampung, juga di rumah sakit lainnya di Lampung totalnya berjumlah 2.349 sampel swab. Dari jumlah tersebut, yang diketahui positif 156 kasus sampel swab.
"Sedangkan total pemeriksaan pada 26 Juni 2020 sebanyak 58 sampel swab, kasus positif baru satu kasus," ujarnya.