Sabtu 02 May 2020 21:36 WIB

RS Bhayangkara Makassar Rawat 17 Pasien Positif Covid-19

Dari 17 pasien positif, tujuh orang sembuh dan sudah dipulangkah pihak RS.

Petugas gabungan memeriksa identitas pengendara motor saat penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di perbatasan Makassar, Sulawesi Selatan, Jumat (1/5/2020). Pemeriksaan identitas tersebut untuk menertibkan setiap pengendara yang akan memasuki kota Makassar dalam rangka kepatuhan terkait aturan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang diterapkan di Makassar
Foto: ANTARA/ABRIAWAN ABHE
Petugas gabungan memeriksa identitas pengendara motor saat penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di perbatasan Makassar, Sulawesi Selatan, Jumat (1/5/2020). Pemeriksaan identitas tersebut untuk menertibkan setiap pengendara yang akan memasuki kota Makassar dalam rangka kepatuhan terkait aturan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang diterapkan di Makassar

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- Rumah Sakit Bhayangkara Makassar merawat 17 pasien positif Covid-19 dan ratusan lainnya kategori orang dalam pemantauan (ODP) serta pasien dalam pengawasan (PDP). Kepala Rumah Sakit Bhayangkara Makassar Komisaris Besar Polisi Farid Amansyah di Makassar, Sabtu (2/5), mengatakan, pihaknya telah merawat pasien Covid-19 dan pasien ODP serta PDP sejak pandemi ini mewabah di Makassar.

"Saat ini ada 17 orang yang positif Covid-19 dan sekarang dalam perawatan tim medis kami. Beberapa di antaranya juga sudah banyak yang sembuh," ujarnya.

Baca Juga

Farid menyebutkan, jumlah pasien secara keseluruhan yang berkaitan dengan Covid-19 telah dirawat saat ini yakni sebanyak 391 berstatus ODP, 102 orang PDP dan 17 pasien positif Covid-19. Dia mengatakan, dari 17 pasien positif yang dirawat, ada tujuh orang yang berhasil sembuh dan telah pulang ke rumahnya untuk melanjutkan isolasi mandirinya.

Dari jumlah itu juga, terdapat tujuh orang lagi masih dalam perawatan, dua orang dirujuk ke RSUP Dr Wahidin Sudirohusodo Makassar dan satu lainnya dinyatakan meninggal dunia. Farid menerangkan, secara persentase, jumlah pasien sembuh yang dirawat di RS Bhayangkara sebesar 41,18 persen.

"Untuk pasien yang sudah sembuh itu sudah diantar pulang. Sedangkan yang sisanya masih menjalani perawatan yang jumlahnya tujuh orang di Bhayangkara, dua orang kita rujuk ke Wahidin dan satu sudah meninggal dunia," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement