Jumat 13 Mar 2020 16:03 WIB

Jokowi Sebut Satgas Corona Sudah Dibentuk Sejak Awal

Satgas corona dipimpin Presiden Jokowi

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Esthi Maharani
Presiden Jokowi saat memberikan keterangan pers terkait perkembangan penanganan virus corona di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (3/3).  (Republika/Dessy Suciati Saputri)
Foto: Republika/Dessy Suciati Saputri
Presiden Jokowi saat memberikan keterangan pers terkait perkembangan penanganan virus corona di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (3/3). (Republika/Dessy Suciati Saputri)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan, sejak awal pemerintah telah membentuk satuan tugas atau task force terkait penanganan virus corona. Satuan tugas tersebut dikomandani oleh Presiden.

"Sejak awal saya sampaikan organisasi task force ini sudah ada. Saya komandani sendiri, jelas?" kata Jokowi di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Jumat (13/3).

Sedangkan BNPB sebagai koordinator tim reaksi cepat, sehingga respons terhadap penanganan virus corona ini juga dapat segera diputuskan. Presiden kemudian mencontohkan langkah pemerintah saat mengevakuasi WNI di Wuhan. 

"Hanya dalam 2 hari kita putuskan dan langsung bisa disiapkan tempatnya oleh TNI di Natuna, oleh BNPB saya kira kecepatan itu yang ingin saya sampaikan," ujar Jokowi.

Sementara itu, terkait pembatasan bebas visa kunjungan turis asing, Jokowi juga menyebut pemerintah telah melakukan pengetatan terhadap empat negara episentrum yakni Cina, Italia, Iran, dan Korea Selatan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement