Jumat 13 Mar 2020 09:21 WIB

Temanggung Bakal Bangun Mal Pelayanan Publik

Mal pelayanan publik itu akan mulai dibangun tahun ini.

Aktivitas pelayanan administrasi di Mal Pelayanan Publik (MPP) - ilustrasi
Foto: Antara/Nova Wahyudi
Aktivitas pelayanan administrasi di Mal Pelayanan Publik (MPP) - ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, TEMANGGUNG -- Pemerintah Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, bakal membangun mal pelayanan publik untuk memberikan kemudahan layanan bagi masyarakat. Demikian kata Kepala Dinas Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Temanggung Eko Suprapto. "Mulai tahun ini kami konsentrasi dengan rencana pembangunan mal pelayanan publik tersebut," kata Eko di Temanggung, Jumat (13/3).

Ia menuturkan melalui mal pelayanan publik tersebut nantinya seluruh layanan perizinan maupun nonperizinan diselenggarakan di satu lokasi. Eko menyebutkan di Jawa Tengah baru ada tiga kabupaten dari 35 kabupaten/kota yang memiliki mal pelayanan publik, yakni Banyumas, Kebumen, dan Batang.

Baca Juga

"Kami sudah dapat surat dari Gubernur Jateng untuk percepatan pembangunan mal pelayanan publik di tahun 2022 dan sejak tahun ini kami lakukan pendataan jenis-jenis pelayanan apa saja yang bisa dikelola di mal pelayanan publik itu dan kami sudah koordinasi dengan seluruh stakeholder," katanya.

Ia menyampaikan semua pelayanan ada di situ baik dari instansi vertikal maupun di organisasi perangkat daerah (OPD) di Pemkab Temanggung. "Kami sekarang baru menginventarisasi calon-calon lokasi. Ada tiga alternatif, yakni di sebelah Disdikpora, kemudian di Jalan Jenderal Soedirman eks kantor koperasi, dan ketiga di kantor kami yang ada sekarang. Tetapi tidak menutup kemungkinan ada calon lokasi lain," katanya.

Ia menuturkan, ke depan seluruh pelayanan izin maupun tanpa izin ada di lokasi tersebut, bahkan pihaknya sudah koordinasi dengan polres untuk pembuatan SIM atau perpanjangan SIM, kemudian pembuatan sertifikat, dan layanan BPJS. "Semua pelayanan di situ ke depannya, namun secara bertahap. Tidak mungkin waktu peluncuran langsung semua pelayanan ada," katanya.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement