Jumat 14 Feb 2020 11:06 WIB

Lima Mobil Tabrakan di Tol Layang Jakarta-Cikampek

Pengemudi kurang konsentrasi dan tidak mampu menjaga jarak aman.

Rep: Flori Sidebang / Red: Agus Yulianto
Tabrakan beruntun. (ilustrasi)
Foto: Republika
Tabrakan beruntun. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kecelakaan beruntun terjadi di Tol Layang Jakarta-Cikampek KM 21, Jumat (14/2) pagi. Kecelakaan itu melibatkan lima mobil dan tidak menimbulkan korban jiwa. 

"Iya benar, kecelakaan beruntun terjadi pukul 06.19 WIB," kata Kepala Induk PJR Tol Jakarta-Cikampek Elevated Korlantas Polri AKP Stanley Soselisa saat dikonfirmasi, Jumat.

Stanley mengatakan, kecelakaan beruntun itu melibatkan lima mobil, yakni kendaraan Honda Civic, Honda Freed, Mitsubhisi Xpander, Daihatsu, dan Honda CRV. Dia mengungkapkan, kecelakaan itu bermula saat pengemudi mobil Honda Civic berinisial S melintas dari arah Jakarta menuju Cikampek.

Namun, S mengerem mendadak kendaraannya. Sebab, mobil yang berada di depannya juga melakukan hal yang sama. Diduga pengemudi mobil di belakang S kurang konsentrasi dan tidak mampu menjaga jarak aman.

"Kendaraan kedua (Honda Freed) enggak bisa jaga jarak, lalu datang kendaraan ketiga (Mitsubishi Xpander) yang menabrak kendaraan di depannya, kendaraan keempat (Daihatsu) menabrak kendaraan keempat, dan seterusnya," ungkap Stanley.

Saat ini, sambung Stanley, polisi masih mendalami penyebab kecelakaan beruntun tersebut. Meski demikian, kata dia, dalam kecelakaan beruntun itu tidak ada korban jiwa. "Korban jiwa nihil," imbuh Stanley.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement