Selasa 11 Feb 2020 21:10 WIB

Bangka Tengah Siapkan 1.000 Pohon Gaharu Kualitas Ekspor

Satu pohon menghasilkan 10 kilogram gubal gaharu.

Presiden Joko Widodo (kanan) memayungi Presiden Korea Selatan (Korsel) Moon Jae-in (kiri) saat menanam pohon Gaharu di halaman belakang Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat (Ilustrasi)
Foto: Antara/Puspa Perwitasari
Presiden Joko Widodo (kanan) memayungi Presiden Korea Selatan (Korsel) Moon Jae-in (kiri) saat menanam pohon Gaharu di halaman belakang Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BABEL -- Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyiapkan sebanyak 1.000 pohon gaharu dengan kualitas ekspor. Pohon gaharu suntik atau hasil inokulasi itu sudah berkualitas ekspor dan siap dipasarkan di luar negeri.

"Saat ini sudah ada sekitar 1.000 pohon gaharu suntik, dengan potensi gubal mencapai 10 kilogram per pohon," kata Bupati Bangka Tengah, Ibnu Saleh di Koba, Selasa (11/2).

Dia menjelaskan, jika satu pohon menghasilkan 10 kilogram gubal gaharu maka potensinya mencapai 10 ton untuk dilepas ke pasar luar negeri. "Sebanyak 1.000 pohon gaharu suntik atau hasil inokulasi itu sudah berkualitas ekspor dan siap dipasarkan di luar negeri," ujarnya.

Saat ini, Pemkab Bangka Tengah sedang mempersiapkan izin pemasaran gaharu ke Arab Saudi, izinnya sedang dalam proses."Pemasaran gaharu ke Arab Saudi sebagai tindak lanjut kesepakatan kerja sama dengan perusahaan gaharu yang ada di negara Timur Tengah itu," ujarnya.

Pemkab Bangka Tengah menjalin kerja sama dengan eksportir Arab Saudi untuk ekspansi pasar hingga ke luar negeri. "Tentu dengan harapan dapat mendongkrak harga gaharu dan petani gaharu semakin sejahtera," ujarnya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement