Jumat 03 Jan 2020 17:42 WIB

Soal Peluang Jadi Wagub DKI, Syaikhu Pasrahkan ke PKS

Syaikhu menyerahkan sepenuhnya ke PKS soal peluangnya menjadi Wagub DKI Jakarta.

Rep: Febrianto Adi Saputro/ Red: Bayu Hermawan
Anggota DPR RI terpilih periode 2019-2024, Ahmad Syaikhu menyatakan kesiapan untuk mengundurkan diri jika dirinya ditunjuk sebagai Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta.
Foto: Republika/Muhammad Riza Wahyu Pratama
Anggota DPR RI terpilih periode 2019-2024, Ahmad Syaikhu menyatakan kesiapan untuk mengundurkan diri jika dirinya ditunjuk sebagai Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Barat, Ahmad Syaikhu menyerahkan sepenuhnya kepada partai soal peluang dirinya menjadi Wakil Gubernur DKI Jakarta. Hal itu disampaikan menanggapi pernyataan Presiden PKS Sohibul Iman yang mengungkapkan kemungkinan bakal ada kandidat baru untuk Cawagub DKI Jakarta.

"Semuanya kita serahkan pada mekanisme ya sekarang ada mekanisme yang sudah di atur oleh partai," kata Syaikhu, Jumat (3/1).

Baca Juga

Syaikhu menjelaskan sejak beberapa waktu lalu PKS sudah menawarkan dua nama. Namun, ia menyayangkan hingga saat ini tidak ada kelanjutan dan kejelasan terkait siapa nama cawagub yang disepakati.

"Ya saya sih terserah saja. kalau memang dilakukan mekanisme ya sepanjang kesepakatan dua partai, tetapi kalau memang tadi mengembalikan kepada komitmen awal ya tentu semua pada tahulah," ujarnya.

Sebelumnya Presiden PKS Sohibul Iman mengungkapkan tak menutup kemungkinan bakal ada nama bacawagub baru yang diajukan PKS. Ia meminta semua pihak untuk menunggu. "Tunggu saja, tunggu saja, yang penting kami ingin wagub yang bisa membantu Pak Anies menyelesaikan banjir," katanya.

Ia berharap agar kadernya bisa menempati kursi DKI-2. Oleh karena itu PKS kini tengah mengkalkulasi calonnya agar bisa menang dibanding calon lain.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement